Find Us On Social Media :

Kecewa dengan Hasil TOEIC yang Diambil Buat Iseng Semata, RM BTS Bikin Penggemar Melongo dengan Skor Tes yang Nyaris Sempurna

By Silmi Nur Aziza, Rabu, 20 Januari 2021 | 13:26 WIB

RM BTS

Laporan Wartawan Grid.ID, Silmi Nur A

Grid.ID - Leader BTS, RM memang dikenal memiliki kemampuan bahasa Inggris yang luar biasa.

Ya, RM bahkan dikenal memiliki IQ 148 dan sempat mencetak skor 900 pada ujian  Test of English for International Communication (TOEIC) ketika ia masih SMA.

Sebelumnya, melalui Weverse, RM bahkan mengatakan pada penggemar bahwa ia menghabiskan waktu karantina untuk belajar bahasa Inggris.

RM bahkan mengunggah foto buku latihan TOEIC dan mengungkap bahwa ia telah mengikuti tes secara iseng setelah sepuluh tahun lamanya.

Baca Juga: Tokopedia Bakal Kembali Boyong BTS Buat Waktu Indonesia Belanja TV Show, V Bikin Penggemar Heboh Waktu Bilang: Kalian Kangen Kita Enggak?

Melansir Allkpop, para penggemar jelas tidak bisa untuk tidak terkesan dnegan upaya RM.

Pasalnya, RM pernah mengungkap bahwa ia harus terus belajar bahasa Inggris agar dapat berbicara dengan lancar seperti yang dia lakukan sekarang.

Baru-baru ini, RM menyapa penggemar melalui siaran V Live.

Penulis lagu kelahiran 1994 itu berbicara kepada semua penggemar Korea dan juga penggemar internasionalnya.

Baca Juga: Paras Tampannya Sukses Bikin Penonton Klepek-Klepek, Cha Eun Woo Duduki Peringkat 3 Brand Reputasi Idol Pria Dihimpit Para Member BTS