Find Us On Social Media :

Berbanding 360 Derajat Saat Berkecimpung di Lingkar Kehidupan Poligami Dulu, Meggy Wulandari Kini Banjir Doa Usai Dipersunting Pengusaha Ekspedisi

By Novia, Kamis, 21 Januari 2021 | 07:58 WIB

Meggy Wulandari dan Mamad Muhammad

Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti

Grid.ID - Usai mengakhiri kehidupan poligami dengan komedian Kiwil, Meggy Wulandari dinilai semakin hidup mujur.

Ya, setelah dimadu 17 tahun oleh Kiwil, Meggy Wulandari kini berhasil mewujudkan mimpi untuk menjadi istri satu-satunya.

Lepas dari kehidupan poligami antara Kiwil dan Rohimah, Meggy Wulandari pun semakin rajin membagikan kebahagiannya di media sosial.

Bersama duda bernama Muhammad, Meggy Wulandari kini semakin semringah dan menemukan kebahagiaannya kembali.

Baca Juga: Demen Pamer Kemesraan Hingga Kehidupan Mewah Usai Dipersunting Politikus Asal Sulawesi, Meggy Wulandari Lempar Pesan Menohok Buat Netizen Nyinyir: Kemarin Ada yang Katain Kita Munafik!

Dikutip Grid.ID dari Instagramya pada Rabu (20/1/2021), Meggy Wulandari pun tak mengelak apabila hidupnya semakin dibanjiri berbagai berkah.

Selain gelimang harta dan kebahagiaan, Meggy Wulandari juga mengaku dibanjiri berbagai doa baik dari warganet.

Seolah berbanding 360 derajat dengan kehidupannya di masa lalu yang sering kali dihina dan diremehkan akibat menjadi istri muda Kiwil.

Kini, Meggy Wulandari mengaku justru dibanjiri doa baik usai menikah dengan duda asal Makassar itu.

Baca Juga: Ikut Rasakan Nelangsanya Rohimah yang Selalu Jadi Korban Poligami, Mbah Mijan: Sepertinya Mas Kiwil Harus Diruwat

"Sejak aku Menikah Begitu Banyak Kiriman Doa yg Baik dan Indah2 Untuk Aku dan Suamiku," ujarnya.

"Masya ALLAH Tiada Kata Seindah Doa dan aku baca satu demi satu komen di IG dan aku Aammiin semua doa2 baiknya," imbuhnya.

Selain berterima kasih atas doa baik yang dilontarkan untuknya, Meggy pun tak lupa memohon maaf.

Sebab, di tengah kesibukannya sebagai ibu rumah tangga, Meggy mengaku tak dapat membalas satu persatu doa yang dikirimkan untuknya.

Baca Juga: Tampil bak Ibu Peri di Negeri Kayangan Setelah Cerai dari Kiwil, Meggy Wulandari Semringah Mendapat Kejutan Bertubi-tubi dari Suaminya : Jadi Princess 1 Hari yang Tak Terlupakan

"Mohon Maaf bukan pilih kasih ga semua komen di IG aku balas pdhal mau banget balas smua tapi kesibukan sebagai emak-emak ga bisa ditinggalkan," ujarnya.

"Jadi ga semua kebalas..Semoga Doa baik kalian semua terwujud untuk Rumah Tangga Kami Makasi yaa semuanyaa," pungkasnya.

Mengetahui hal tersebut, warganet kembali berbondong-bondong mendoakan kehidupan baru mantan istri Kiwil itu.

"Orang baik...pasti didoakan mbak...semoga SAMAWA mbak Megy," tulis @supriyatiananto.

Baca Juga: Selama Ini Jarang Nongol ke Publik Usai Sah Jadi Nyonya Faisal Harris, Begini Kabar Terbaru Jennifer Dunn, Penampilan Barunya Sampai Buat Ratu Dangdut Ini Terkesima Bukan Main: Bersama si Cantik ...

"Mbak padhal aq yg rajin doain mbaak mba sehat2 yaa semoga rumah tangga mba samawa....balas doong aq," tulis @dylandhirga8.

"Lope you mbak Meggy,,Semoga bahagia dan selalu Sehat," tulis @dhynaayu.

(*)