Tujuannya adalah agar telur bisa matang sempurna dengan media penghantar panas (minyak) yang pas jumlahnya.
Telur juga jadi tidak mudah menempel ke wadahnya yang berupa panci atau wajan.
Untuk membuat telur ceplok biasa, kamu pasti familiar dengan caranya.
Pertama-tama, panaskan minyak di api sedang hingga betulan panas.
Lalu, pecahkan telur langsung atas minyak. Biarkan bagian pinggir mengering dan balik.
Nah, agar kuning telurnya di tengah, inilah hal yang bisa kita lakukan.
1. Pisahkan dulu kuning dan putih telurnya.
Letakkan masing-masing dalam mangkuk terpisah.
2. Beri wajan dengan minyak goreng lalu tambahkan sedikit saja air, kurang lebih 2 sendok makan.
Air membuat miyak tidak terlalu panas sehingga telur ceplok tidak akan mengering atau gosong bagian bawahnya.