Find Us On Social Media :

Cara Mengobati Miss V Gatal dengan Bahan Rumahan, Mudah dan Aman!

By Devi Agustiana, Rabu, 27 Januari 2021 | 11:57 WIB

Ilustrasi Miss V gatal

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.IDGatal vagina adalah kondisi yang tidak nyaman dan menyakitkan, serta cukup sulit untuk diatasi.

Ada beragam penyebab gatal pada miss V ini, seperti kekeringan pada vagina atau penggunaan bahan kimia yang menyebabkan iritasi, hingga pisau cukur yang tumpul.

Bahkan dalam beberapa kasus, bisa disebabkan oleh kondisi medis, seperti vaginosis bakterial atau infeksi menular seksual (IMS).

 Baca Juga: Dear Ahmad Dhani dan Mulan Jameela, Dengar Pengakuan Al El Dul Lihat Maia Estianty Semakin Bahagia Setelah Jadi Istri Irwan Mussry

Rasa gatal biasanya disebabkan oleh infeksi jamur, sedangkan iritasi pada kulit di sekitar vagina bisa disebabkan oleh eksim atau kondisi kulit.

Iritasi internal sebagian besar dianggap parah dan sebaiknya berkonsultasi dengan dokter kandungan, tetapi infeksi di sekitar kulit dapat dengan mudah diobati dengan pengobatan rumahan yang sederhana.

Dirangkum Grid.ID dari laman Times of India, berikut adalah 5 pengobatan alami dan sederhana untuk mengatasi gatal pada miss V.

1. Soda kue

Mandi dengan soda kue dapat membantu mengobati infeksi jamur dan mengurangi iritasi kulit.

Berdasarkan studi tahun 2013, soda kue memiliki sifat antijamur yang dapat membunuh bakteri penyebab iritasi.

Gunakan 1/4 cangkir soda kue di bak mandi atau buat pasta dan oleskan pada kulit.

 Baca Juga: Selalu Tampil dengan Rambut Panjang Menjuntai, Syahnaz Sadiqah Ternyata Tak Pernah Percaya Diri Punya Poni, Istri Jeje: Makanya Ini Pakai Poni-ponian

2. Apple Cider Vinger (ACV)

Sama seperti soda kue, mandi dengan ACV juga dapat membantu meredakan infeksi.

ACV memiliki sifat antijamur dan antibakteri yang mencegah pertumbuhan bakteri.

Masukkan setengah cangkir cuka sari apel ke dalam air dan mandilah untuk meredakannya.

3. Minyak kelapa

Minyak kelapa tidak hanya menyehatkan untuk masakan tetapi juga baik untuk kulit.

Sebuah studi tahun 2016 mengungkapkan bahwa minyak kelapa dapat membunuh bakteri penyebab infeksi jamur.

Ambil beberapa tetes minyak kelapa di jari-jari dan gosokkan dengan benar pada kulit.

 Baca Juga: Kini Jadi Aktris Beken Setelah Bintangi Film Parasite, Park So Dam Bongkar Sempat Tolak Panggilan Sang Sutradara: Aku Tidak Menjawabnya

4. Konsumsi makanan probiotik

Mengonsumsi makanan yang mengandung probiotik bisa meningkatkan pertumbuhan bakteri sehat dan dapat membantu menyingkirkan infeksi yang parah.

Saat menderita masalah vagina, maka konsumsilah yogurt.

5. Minyak esensial

Beberapa minyak esensial juga efektif dalam mengobati infeksi.

Tea tree oil dan oregano oil adalah dua minyak paling efektif yang bisa gunakan untuk vagina gatal.

Sifat antijamurnya dapat membunuh berbagai ragi dan jamur.

Ambil 2-3 tetes minyak di tangan dan oleskan pada kulit luar vagina.

Akan tetapi, jika kamu mengalami salah satu gejala dari gejala-gejala ini, maka yang terbaik adalah mengunjungi dokter:

- Sakit saat buang air kecil atau berhubungan seks

- Pembengkakan atau kemerahan di area genital

- Blister di vulva

- Bau busuk

- Discharge yang terlihat seperti keju cottage

Terutama jika infeksi bertahan lebih dari 5 hari, konsultasikan dengan ginekolog karena mungkin disebabkan oleh kondisi medis yang lebih serius.

(*)