Sayangnya, Rosmal enggan membeberkan secara detail tanggal Ayu Ting Ting dan Adit Jayusman menikah.
Pasalnya, ia hanya memberikan petunjuk bahwa hajatan besar tersebut bakal digelar di antara bulan Januari dan Februari 2021.
“Yang pasti Ayu Ting Ting atau Ayu Rosmalina akan menikah antara Januari dan Februari karena itu surat udah keluar, udah ada permohononan untuk menikah,” pungkasnya.
Kabar Ayu Ting Ting dan Adit Jayusman menikah tentu bak oase di tengah kehidupan sang biduan dangdut yang penuh liku.
Terlebih lagi, jika menilik ke belakang, pelantun ‘Alamat Palsu’ tersebut sempat 7 tahun menjanda usai cerai dari Enji Baskoro.
Bak ketiban durian runtuh, belakangan terungkap jika Adit Jayusman bukanlah orang sembarangan karena ia diketahui adalah lulusan S2 di universitas ternama di Belanda.
Bukan hanya gelar akademis mentereng, Adit Jayusman ternyata diam-diam punya pribadi yang membuat orang-orang kagum padanya.
Fakta ini terkuak dari penuturan psikolog sekaligus ahli mikro ekspresi, Poppy Amalya yang baru-baru ini mengungkap analisisnya soal kekasih Ayu Ting Ting.