Menyambangi onsen yang terletak di tengah gunung bersalju, Syahrini memamerkan kemewahan interior pemandian khas Jepang tersebut yang berhiaskan marmer berwarna hitam.
Di dalam ruangan yang sama terdapat deretan shower berteknologi modern yang seolah kontras dengan nuansa tradisional yang diusung onsen tersebut.
Mengejutkan, di akhir postingannya, Syahrini menyuguhkan pemandangan sepasang kakinya yang terendam dalam air berwarna jernih.
Menariknya, di sisi kiri sang penyanyi turut berendam pula Reino Barack.
Sayangnya, Syahrini tak banyak berucap dalam Instastory sehingga hanya menyematkan pesan singkat.
“Bhaayyy! Good night,” tulisnya. (*)