Find Us On Social Media :

Uang Koin Rp 1000 hingga Nyangkut di Tenggorokan, Balita di Magelang Baru Dibawa Ke Rumah Sakit Setelah 3 Hari Menahan Sakit

By Novia, Kamis, 28 Januari 2021 | 13:09 WIB

Ilustrasi balita- Uang Koin Rp 1000 hingga Nyangkut di Tenggorokan, Balita di Magelang Baru Dibawa Ke Rumah Sakit Setelah 3 Hari Menahan Sakit

Awalnya balita tersebut hendak dioperasi, akan tetapi selepas dokter menanganinya dengan menggunakan kamera endoskopi dan peralatan kedokteran, koin uang Rp 1000 yang menyangkut di tenggorokan sang bocah dapat diambil tanpa operasi.

Sementara itu, Humas RSUP dr Kariadi Parna mengatakan balita asal Magelang itu masuk ke IGD RSUP dr Kariadi, Senin (25/1/2021) sore.

"Iya pulang kemarin Selasa (26/1/2021)," katanya saat dihubungi Tribunjateng.com, Rabu (27/1/2021).

Baca Juga: Viral Video Emak-emak Buang Sampah ke Laut, Dicari Wali Kota Bengkulu dan Diberi Sanksi Sosial

Kendati demikian, kondisi balita tersebut sudah membaik usai penanganan medis di RSUP dr Kariadi Semarang.

"Alhamdulillah kondisi adeknya sudah membaik," terang relawan PCM Ngular Magelang, Eyup saat dihubungi Tribunjateng.com.

Dia menjelaskan, mendapatkan kabar dari warga terkait kejadian itu pada Minggu (24/1/2021) malam.

Sementara itu, Anggota Polres Magelang Aipda Donny yang menjadi relawan dalam penanganan sang balita menyebut, MA tak sengaja menelan uang koin Rp 1000 rupiah pada Jumat (22/1/2021) malam.

Baca Juga: Sang Peracik Bumbu Indomie, Nunuk Nuraini Meninggal Dunia, Warganet Berduka: Terima Kasih Pahlawan

Artinya sudah 3 hari koin tertelan di tenggorokan MA balita 3 tahun itu.

"Saya bersama relawan mengantarkan langsung MA ke RSUP dr Kariadi Semarang," terangnya di akun Instagram pribadinya @dannykanann.

Melansir informasi dari Kompas.com, tim dokter meminta orang tua untuk waspada dengan balitanya yang berusia kurang dari 3 tahun.