Find Us On Social Media :

Saling Menemukan hingga Mentok Tak Bisa ke Lain Hati, Ifan Seventeen Siap Menikahi Citra Monica : Kalau Gue Disodorin Wanita yang Ada di Dunia Ini, Gue Tetep Milih Dia

By Novia, Kamis, 28 Januari 2021 | 20:15 WIB

Citra Monica dan Ifan Seventeen

Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti

Grid.ID - Hubungan asmara Ifan Seventeen dan Citra Monica kian senter menjadi perbincangan publik.

Sempat disembunyikan dari media, Ifan Seventeen dan Citra Monica kini terang-terangan membeberkan hubungan keduanya.

Siap melangkah ke jenjang yang lebih serius, Ifan Seventeen dan Citra Monica dikabarkan segera menikah di pertengahan tahun 2021 mendatang.

Berhasil memeluk masa kelam dari masing-masing pihak, ternyata tak hanya Ifan Seventeen yang memiliki tragedi pilu ditinggalkan mendiang Dylan Sahara untuk selama-lamanya dalam musibah tsunami di Tanjung Lesung tahun 2018 lalu.

Baca Juga: Curhat ke Pacar Barunya, Ifan Seventeen Ceritakan soal Kehilangan Usai Kepergian Dylan Sahara : Setengah Hatiku Hilang

Rupanya, Citra Monica pun memiliki masa lalu yang tak kalah kelam dari sang kekasih.

Menikah dengan seorang pembalap di Pontianak, Citra Monica juga ditinggalkan mendiang suaminya untuk selama-lamanya akibat tragedi kecelakaan.

Dikutip Grid.ID dari tayangan Youtube Ussy Andhika Official pada Kamis (28/1/2021), Citra Monica rupanya telah ditinggalkan mendiang suaminya saat mengandung 3 bulan.

Tepat di depan rumahnya, Citra Monica harus meratapi kesedihan dan tragedi pilu saat ditinggalkan sang suami tercinta.

Baca Juga: Pacari Citra Monica, Ifan Seventeen Akui Hanya Miliki Separuh Hati

Tak hanya memiliki masa lalu yang nyaris sama, Ifan Seventeen dan Citra Monica mengaku memiliki banyak kesamaan nasib.