Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Seperti yang diketahui, Amanda Manopo tak mengikuti siapapun di akun media sosial Instagramnya.
Bahkan, Amanda Manopo tidak mengikuti rekan-rekan artis lainnya termasuk Billy Syahputra.
"Awalnya itu pas kita udah jalanin hubungan seperti sekarang awalnya dia yang follow aku, aku kan nggak follow siapa-siapa," ungkap Amanda Manopo saat dikutip Grid.ID di YouTube Dapur Bincang Online, Minggu (17/1/2021).
Namun, sejak memiliki hubungan khusus dengan Billy Syahputra, akhirnya Amanda Manopo mengikuti akun Instagram adik Almarhum Olga Syahputra tersebut.
Pasalnya, Amanda Manopo tak tega jika tidak mengikuti akun Instagram sang kekasih.
"Terus kasihan sama nih orang, kan ketemu tiap hari, sayang-sayangan, terus dia ngelihat Instagram aku aduh followingnya nol, ya udah aku follow dia," ungkap Amanda Manopo.
Kendati demikian, kini Amanda Manopo tak lagi mengikuti Instagram Billy Syahputra karena sempat terlibat masalah dengan lelaki tersebut.
Meski telah berbaikan, Amanda Manopo tak juga kembali mengikuti akun Instagram Billy Syahputra.
Amanda mengungkapkan bahwa akun media sosial bisa sangat berpengaruh terhadap hubungan mereka yang berptofesi sebagai publik figur.
Sehingga, Amanda Manopo enggan terlalu mengumbar karena tak ingin banyak orang ikut campur pada hubungannya dengan Billy syahputra.
"Karena sosial media tuh emang sangat-sangat sensitif dengan apa yang orang posting, bisa jadi ricuhnya dalam sebuah hubungan, mereka mungkin emang manas-manasi atau kita yang kepancing panas," ungkap Amanda Manopo.
Lagi pula, Amanda Manopo juga jarang bermain media sosial.
"Jadi ya aku pun bukan tipe orang yang main socmed, aku nggak pernah main Instagramku," tutup Amanda Manopo.
(*)