Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID- Riwayat pendidikan aktor Hwang In Yeop baru-baru ini menjadi sorotan media.
Pasalnya, Hwang In Yeop tanpa diduga ternyata pernah bersekolah di Filipina.
Mengutip Kstarlive, Senin (1/2/2021), Hwang In Yeop bersekolah di Sekolah Internasional Nikkei Jin Kai, Filipina.
Dia dulu pernah tinggal di kota Davao dan dikenal dengan nama Ryang Leon.
Tidak diketahui alasan Hwang In Yeop tinggal di Filipina. Tetapi ia tampaknya cukup lama menetap di negara tersebut.
Bahkan Hwang In Yeop memutuskan kuliah di PWCD (Philippine Women's College of Davao) pada 2012.
Bintang drama 'True Beauty' ini memilih belajar lebih banyak tentang fashion di kampus tersebut.
Ia kemudian menyelesaikan studinya dan mendapatkan gelar sarjana Fashion Design di Jurusan Seni Rupa.
Informasi ini diperoleh setelah beredar foto-foto kelulusan Hwang In Yeop di internet.
Penampilan Hwang In Yeop sewaktu sekolah sedikit berbeda dari sekarang, namun tetap terlihat tampan.
Setelah lulus kuliah, Hwang In Yeop kembali ke Korea untuk memulai kariernya sebagai model pada 2017.
Ia lalu debut akting pada 2018 melalui web series produksi Naver yang berjudul Why.
Setahun setelahnya, aktor berusia 30 tahun ini membintangi serial drama The Tale of Nokdu.
Kini Hwang In Yeop semakin dikenal luas setelah membintangi drama 18 Again dan True Beauty.
(*)