Namun rekor itu telah dipatahkan oleh seorang perempuan yang memiliki kerudung sepanjang 15 lapangan sepak bola di pernikahannya.
"Jika milikku dengan tinggi 75 kaki sangat berat dan dijahit ke rambutku, maka aku bisa bayangkan tulle wanita itu, 15 lapangan sepak bola," ungkapnya.
Priyanka pun menyerah setelah mengetahui panjang kerudung perempuan itu.
"Aku sempat googling ketika kami berbicara soal kerudungku."
"Aku bilang,'Oke. Aku keluar dari perlombaan ini. Aku bahkan tidak ingin mencobanya," kata dia dikutip dari Hindustan Times, Rabu (17/2/2021).
Aktris asal India itu lanjut membeberkan sekilas kehidupan rumah tangganya dengan Nick Jonas.
Priyanka mengungkapkan bahwa ia kerap menggunakan baju dan brand pakaian suaminya.
Sementara itu, Priyanka Chopra sendiri kini tengah sibuk mempromosikan buku memoarnya, Unfinished.
Selanjutnya, ia akan membintangi film Matrix 4, Text For You, dan serial Citadel.
(*)