Find Us On Social Media :

Hak Asuh Kedua Anak Jatuh di Tangan sang Mantan Istri, Atalarik Syah Harus Kembalikan Anak ke Tsania Marwa dalam Waktu Delapan Hari, Tsania: Kalau 8 Hari Nggak Dijalankan Kita Akan Eksekusi

By Mahdiyah, Kamis, 18 Februari 2021 | 20:00 WIB

Tsania Marwa

Laporan Wartawan Grid.ID, MahdiyahGrid.ID - Perseteruan antara Tsania Marwa dan Atalarik Syah sudah bukan rahasia lagi.Mereka mulai berseteru sejak bercerai pada 15 Agustus 2017 lalu.Akhir-akhir ini, Tsania menggugat harga gono gininya dengan sang suami.

Baca Juga: Tak Terima Dituding Tuntut Cincin Kawin hingga Seserahannya Dikembalikan, Atalarik Syach: Mas Kawin Saya Cuma Seperangkat Alat Salat! Menurutnya, ada hak yang tidak diberikan sang mantan suami padanya.Tak hanya itu, dirinya juga mengaku kesulitan untuk bertemu sanak-anaknya.Bahkan, anak-anak sempat diajak oleh Atalarik Syah untuk makan di luar, namun tak kembali ke rumah sejak saat itu.

Baca Juga: Atalarik Syah Larang Keras Mantan Istri Ketemu Anak-anaknya, Pengacara Tsania Marwa Heran: Sekejam Itu!Tentu hal ini membuat Tsania sedih dan marah.Baru-baru ini, Tsania membawa kabar yang cukup menggembirakan baginya. Ia mendapatkan hak asuh atas kedua anaknya.

Melansir kanal Youtube STARPRO Indonesia pada Kamis (18/2/2021), Tsania Marwa mengatakan bahwa keputusan hak asuh anak jatuh padanya.

"Jadi alhamdulillah tadi udah berjalan, sidang eksekusinya ya, pihak pengadilan mengingatkan hak asuh itu jatuh ketangan saya. Pihak tergugat harus menjalani putusan yang sudah inkrah secara hukum," jelasnya.

Baca Juga: Bawa Hadiah Untuk Anak-anaknya Saat Kunjungi Rumah Mantan Suami, Tsania Marwa Lagi-lagi Hanya Dapat Penolakan dari Mantan SuamiDiketahui saat disidang digelar, Atalarik Syah tak hadir dan hanya diwakili oleh pengacara.Dirinya juga mengatakan bahwa Atalarik Syah harus mengembalikan anak-anaknya dalam waktu 8 hari."Kita lihat selama 8 hari, kalau 8 hari nggak dijalankan, jadi mau nggak mau kita mau menjalankan eksekusi," lanjutnya.

Baca Juga: Pertikaian Rumah Tangganya dengan Tsania Marwa Tak Kunjung Usai, Atalarik Syach Emosi: Gimana Mau Beres? Banyak Sekali Orang yang Mengambil Keuntungan!Namun, dirinya berharap segera ada jalan tengah untuk permasalahan ini."Tapi tetep saya berharap dan berdoa semoga dalam 8 hari ini ada jalan tengah yang terbaik, agar kepentingan anak-anak diutamakan," sambungnya.

(*)