Tak lupa, bumil juga tak boleh berdiri terlalu lama.
“Kurangin makan yg asin-asin, jangan terlalu banyak makan garem.. (makanya dulu aku lebih baik masakan rumah bisa atur sendiri kadar garamnya) trus jangan kebanyakan berdiri,” jelas wanita berusia 31 tahun ini.
Ia pun menyarankan agar ketika tidur, posisi kaki harus lebih tinggi dengan cara mengganjalnya dengan bantal.
Baca Juga: Kunyit Tidak Boleh Dikonsumsi Berlebihan Oleh Orang dengan 3 Kondisi Ini, Termasuk Wanita Hamil
“Dan kalo mau tidur angkat kaki lebih tinggi dari kepala kita (tiduran yaa) kalo aku pas tidur kakinya dikasih bantal atau pas capek banget naikin kaki ke kepala tempat tidur,” tulis Asmirandah.
Perlu diketahui bahwa ada beragam alasan yang bisa menyebabkan kaki bengkak pada ibu hamil.
Kembali diwartakan Kompas.com, kaki bengkak saat hamil bisa disebabkan karena janin yang membesar hingga cairan yang terkumpul di otot kaki.
Ada pula beberapa penyebab lainnya, seperti cuaca panas, konsumsi garam berlebih, kurang kalium, terlalu banyak konsumsi kafein, hingga terlalu banyak aktivitas.
Cara mengatasi kaki bengkak: