"Kecuali setelah melewati hari kesepuluh, pasien muncul keluhan, ya, harus dilakukan pemeriksaan lagi sesuai arahan diagnosanya," imbuh dr Alex.
Misalnya, saat pasien masih mengeluh sesak, maka perlu untuk melakukan pemeriksaan thorax.
Jika mengeluh demam, maka dapat dilakukan cek darah lengkap dan thorax, serta pemeriksaan lain yang diperlukan bergantung pada keluhannya.
"Untuk swab PCR konfirmasi pada pasien Covid-19 isolasi mandiri, tidak dianjurkan lagi. Kecuali untuk mereka yang akan kembali bekerja dan diharuskan oleh perusahaan tempatnya bekerja," jelas dr Alex.
Baca Juga: Isolasi Mandiri Akibat COVID-19, Ini Dua Peralatan Penting yang Wajib Ada di Rumah
(*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Apa Saja Pemeriksaan yang Diperlukan untuk Pasien Covid-19 Isolasi Mandiri?