Find Us On Social Media :

Akting Amanda Manopo Diremehkan Barbie Kumalasari, Inul Daratista Berikan Respon Kocak

By Daniel Ahmad, Minggu, 21 Februari 2021 | 16:15 WIB

Inul Daratista

Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel AhmadGrid.ID - Belum lama ini Barbie Kumalasari membandingkan kemampuan aktingnya dengan Amanda Manopo, pemeran Andin dalam Sinetron Ikatan Cinta.Dengan sedikit kesan meremahkan Amanda Manopo, Barbie yakin bahwa ia bisa melakukan tugas yanh sama bahka lebih baik dari Kekasih Billy Syahputra.Merespon pernyataan Barbie, penggemar berat Amanda Manopo sekaligus pedangdut senior, Inul Daratista, membrikan tanggapannya.

Baca Juga: Sederet Artis Ramai-ramai Rayakan Valentine, Inul Daratista Justru Ungkap Alasannya Tak Ikut Rayakan: Kita Punya Prinsip Sendiri-sendiri Ya Say..Dengan cara yang lucu, sang pemilik goyang ngebor ini membuat video TikTok parodi wawancara Barbie Kumalasari."Si mba Berbie ngeledekin mba Andin idola gue," tulis Inul Daratista dalam keterangan video yang diunggah di Instagram, dikutip Grid.ID minggu (21/2/2021).Sambil memegang kuas makeup, Inul Daratista nampak fasih menyesuaikan bibir dengan perkataan mantan Istri Galih Ginanjar tersebut.

Baca Juga: Fans Garis Keras Sinetron 'Ikatan Cinta', Lucunya Inul Daratista Unggah Video sang Ibu yang Rela Pantengin Iklan Agar Tak Ketinggalan Satu Pun Scene Andin-AldebaranInul Dararista pun sukses memparodikan Barbie, jika melihat komen-komen dari netizen yang banyak terhibur dengan videonya."Mbak Inul pinter nirukan. Jadi ketawa dewe liat gayane mba Inul menul-menul," komentar akun @anna.pujiyanti.