Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar
Grid.ID - Jalinan asmara Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah tak henti-hentinya mencuri perhatian publik.
Setelah menjalin hubungan pacaran selama 1 tahun, keduanya akhirnya memutuskan untuk melanjutkan ke jenjang yang lebih serius.
Beberapa waktu lalu, Atta telah membuat sebuah pengumuman di media sosial.
Melalui akun Instagram miliknya @attahalilintar, ia mengumumkan akan menggelar acara akad nikah pada 21 Maret mendatang.
Baca Juga: Aurel Hermansyah Masih Positif Covid-19, Atta Halilintar Handle Semua Persiapan Pernikahan
Pengumuman tersebut tentunya membuat netizen terkejut sekaligus bahagia.
Pasalnya, Atta sempat mengungkapkan keinginannya untuk meminang Aurel akhir tahun lalu, namun karena adanya pandemi covid-19, rencana tersebut pun gagal.
Bahkan ia juga mengatakan ingin menggelar acara pernikahan di stadion terbesar Tanah Air, yakni Gelora Bung Karno (GBK).
Kini jelang 1 bulan acara akad, Atta Halilintar memamerkan potret dirinya yang sedang melakukan survey di Gelora Bung Karno.
Hal itu terlihat dari postingan baru di akun Instagram miliknya, pada Selasa (23/2/2021).
Dalam postingan tersebut, Atta mengunggah beberapa potret dirinya yang sedang meninjau Gelora Bung Karno.
Tak hanya memposting foto di Instagram, Atta bahkan mengunggah video dirinya sedang survey ke Gelora Bung Karno di saluran YouTube miliknya.
Dalam video yang berjudul "BISMILLAH.. GBK Bisa Buat Tempat NIKAH..", Atta menunjukkan bagaimana momen dirinya yang mengecek seluruh ruangan dan fasilitas yang ada di Gelora Bung Karno.
Di akhir video tersebut terkuak beberapa fakta bahwa untuk menggelar acara di Gelora Bung Karno, pemesan harus merogoh kocek dalam-dalam.
"Berapa sih biasanya sewa lapangan ini?" tanya Atta kepada pihak manajemen Gelora Bung Karno.
"Kalo untuk komersil itu 650 juta, kalo untuk olahraga 500 juta," jelas pihak manajemen Gelora Bung Karno.
Tak hanya itu saja, pihak manajemen Gelora Bung Karno juga menyampaikan jika Atta jadi menggelar akad di GBK, maka ia akan menjadi yang pertama menikah di sana.
"Pertama kalinya, setelah 58 tahun berdiri, sejarah baru," ucap pihak manajemen Gelora Bung Karno kepada Atta.
Netizen yang melihat video tersebut pun banyak menuliskan beragam doa di kolo komentar agar sang youtuber bisa mewujudkan impiannya tersebut.
(*)