Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID – Kejujuran sudah menjadi salah satu pondasi keharmonisan hubungan.
Namun siapa sangka, kadang kala kebohongan bisa saja dilakukan pasangan.
Untuk itu, kamu perlu mengetahui bagaimana ciri pasangan lagi bohong.
Baca Juga: Banyak Kasus Perselingkuhan, Ini 5 Hal yang Harus Dilakukan saat Memergoki Pasangan Main Serong
Dirangkum Grid.ID dari laman Insider, inilah 8 ciri-ciri pasangan berbohong menurut ahli.
1. Mereka bertindak berbeda
Deteksi kebohongan didasarkan pada baseline, cara seseorang berperilaku normal.
Mungkin mereka lebih sering membatalkan rencana atau bertindak lebih jauh belakangan ini.
Apapun itu, jika kamu memerhatikan bahwa pasangan bertingkah berbeda, itu bisa menjadi pertanda ada sesuatu yang terjadi.
"Perhatikan perubahan perilaku," kata Rachel Sussman, pakar hubungan dan konselor pernikahan di New York City.