“Assalamualaikum, saya Ayus Sabyan ingin menyampaikan berita yang beredar saat ini.
Saya dengan penuh kesadaran dan ketulusan ingin memohon maaf kepada istri, keluarga, teman-teman Sabyan dan semua yang merasa tidak nyaman dengan kekhilafan yang saya lakukan," tutur Ayus dalam video klarifikasinya, Minggu (21/2/2021) seperti dikutip Grid.ID.
"Mohon doanya semoga saya bisa menjadi lebih baik lagi ke depannya. Terima kasih, assalamualaikum," pungkasnya.
Berbanding terbalik dengan apa klarifikasi Ayus, ayah Nissa Sabyan, Haji Komar justru membantah mentah-mentah gosip miring soal putrinya.
Sontak saja publik terhenyak dengan pengakuan Ayus tersebut lantaran citra alim dan religius yang disandang Ayus dan Nissa Sabyan.
Siapa menyangka, kejadian ini justru mengungkit ingatan soal ramalan Mbak You di penghujung tahun 2020.
Dilansir YouTube Surya Citra Televisi (SCTV), Kamis (25/2/2021), Mbak You kala itu sempat menerawang gonjang-ganjing yang bakal terjadi di dunia hiburan setahun ke depan.
Tak main-main, sang paranormal kejawen menyebutkan di tahun 2021 akan ada artis yang dikenal alim terlibat skandal perselingkuhan dengan pasangan seseorang.