Grid.ID - Penyanyi dangdut Iis Dahlia dikenal sebagai wanita dengan kepribadian yang terbuka.
Gaya bicaranya yang ceplas-ceplos seringkali membuat Iis Dahlia disebut hobi nyinyir.
Kepribadian Iis Dahlia yang mendadak berubah pun sontak membuat publik terheran-heran.
Ibunda Devano Danendra inipun sempat disindir oleh Deddy Corbuzier hingga momen tersebut menjadi berita terpopuler.
Selain berita tentang Iis Dahlia, masih ada kabar lain dari sejumlah selebriti yang juga tak kalah populer.
Berikut ini merupakan rangkuman Berita Terpopuler versi redaksi Grid.ID :
1. Bertahta di Istana Baru Setinggi 4 Lantai Lengkap dengan Lift, Roger Danuarta dan Cut Meyriska Ngaku Ogah Nyicil: Kalau Bisa Lunas Kenapa Nggak?
Rumah Roger dan Cut Meriska tak main-main loh.
Bak rejeki anak pertama mereka, Roger dan Cut Meyriska membeli sebuah rumah mewah 4 lantai yang lengkap dengan elevator.
Bahkan pasangan itu juga rela menyewa jasa desain interior agar tampilan rumahnya lebih menawan.
Baca Juga: Ditangkap di Kafe, Millen Cyrus Diamankan Polisi Bersama Tiga Temannya
2. Pernikahannya dengan Pasha Ungu Hancur Berkeping-keping 12 Tahun yang Lalu, Okie Agustina Langsung Membantah saat Nama sang Mantan Kembali Disinggung di Lapaknya: Nggak Mungkin...
Kehidupan Okie Agustina memang tak pernah sepi dari sorotan publik.
Terlebih usai dirinya memutuskan untuk bercerai dari suaminya, Pasha Ungu.
Ya, saat itu Okie dan Pasha memang sempat membuat netizen geger.
3. Naik Tahta Jadi Orang Nomor 1 di Medan Sekaligus Mantu Presiden RI, Ternyata Inilah Ladang Kekayaan Bobby Nasution yang Jarang Tersorot Publik, Suami Kahiyang Ayu Ternyata Geluti Rentetan Bisnis Ini
Bobby Nasution mulai dikenal publik usai resmi menikah dengan putri Presiden Joko Widodo, Kahiyang Ayu.
Menjadi seorang menantu presiden tentu membuat kehidupan Bobby semakin menjadi sorotan publik.
Mulai dari kariernya, kehidupan pribadinya sampai gaya hidupnya.
4. Tak Gengsi Jadi Anak Penjual Ayam Goreng Pinggir Jalan, Selvi Ananda Disebut Sosok Ini Dulu Kerap Terjun Layani Pembeli Bareng Gibran Rakabuming Sejak Masih Pacaran!
Sosok Selvi Ananda menyita perhatian masyarakat usai dipersunting putra sulung Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka.
Selain tentang kehidupan pribadinya, keluarga Selvi Ananda juga tak luput dari sorotan.
Orang tua Selvi bukanlah pejabat publik yang bergelimang harta, melainkan adalah pedagang warung makan sederhana.
5. Biasa Nyinyir Tiba-tiba Berusaha Bijak, Iis Dahlia Tak Bisa Berkutik Saat Disindir Deddy Corbuzier Hanya Pencitraan: Kenapa Depan Kamera Begini Ngomongnya?
Iis Dahlia dikenal bermulut pedas hingga dianggap terlalu nyinyir oleh netizen.
Bahkan penyanyi dangdut yang memiliki kumis tipis itu diketahui punya banyak haters yang tak suka dengan sikap nyinyirnya.
Kalau biasanya nyinyir, kini Iis Dahlia justru tak berkutik saat mencoba tampil bijak tapi langsung dituding lakukan pencitraan.
(*)