Laporan Wartawan Grid.ID, Fidiah Nuzul Aini
Grid.ID - Kehidupan rumah tangga Muzdalifah dan Fadel Islami tampaknya memang tak luput dari perhatian publik.
Bagaimana tidak, keduanya memutuskan pernikahan dengan begitu banyak perbedaan.
Ya, Fadel Islami dan Muzdalifah memiliki perbedaan usia yang mencolok yakni 15 tahun.
Meski begitu, tak menyurutkan keduanya untuk membawa cinta mereka ke pernikahan.
Pernikahan Muzdalifah dan Fadel Islami saat itu juga sempat menghebohkan publik.
Hal ini dikarenakan Muzdalifah seorang janda beranak 5 dan mempunyai perbedaan usia yang sangat jauh.
Bahkan, Fadel Islami sempat mendapat gunjingan dari netizen karena dituding menikahi Muzdalifah hanya karena hartanya saja.
Meski dapat hujatan dari netizen, Fadel Islami tetap membuktikan bahwa cintanya kepada Muzdalifah memang tulus dari hati.
Rumah tangga Muzdalifah dan Fadel Islami selama ini juga tampak adem ayem dan jauh dari gosip miring.
Keduanya juga kerap pamerkan kemsesraan mereka di akun sosial media masing-masing.
Kini pernikahan Muzdalifah dan Fadel Islami sudah memasuki tahun ke-2, namun keduanya hingga saat ini belum dikarunai momongan.
Baru-baru ini, Muzdalifah mengungkapkan kerinduannya memiliki momongan.
Ya, ia berharap segera diberi momongan dengan Fadel Islami lantaran mereka sudah lama menikah.
Hal itu diungkapkan Muzdalifah melalui akun Instagram pribadinya @muzdalifah, Sabtu (27/2/2021).
Muzdalifah tampak membagikan sebuah kalimat doa di akun Instagram storynya.
Dalam Instagram storynya, menampilkan gambar kaki bayi yang masih tampak merah.
Muzdalifah tampaknya sangat menginginkan hadirnya buah hati di tengah kebahagiaannya bersama Fadel Islami.
Ia pun tak henti-hentinya berdoa agar segera mendapatkan momongan bersama Fadel Islami.
Mantan istri Nassar itu mengunggah kalimat doa yang mangharapkan momongan.
Dalam doa itu, dituliskan agar segera mendapatkan keturunan yang baik.
"Ya Allah, anugerahkanlah kami keturunan yang baik dari sisi-Mu. Sesungguhnya engkau maha memperkenankan do'a," tulis Instagram story Muzdalifah.
(*)