GRID.ID - Sempat gembar-gembor ingin langsungkan pernikahan, Kalina Ocktaranny dan Vicky Prasetyo gagal mencapai pelaminan.
Banyak yang menebak-nebak kandasnya rencana pernikahan mereka terutama keduanya sempat terlihat buru-buru akan menikah di hubungannya yang baru seumur jagung.
Akhirnya banyak spekulasi yang merebak.
Dari mulai hubungan yang dituding hanya settingan hingga adanya orang ketiga.
Keluarga Vicky Prasetyo dan Kalina Ocktaranny sendiri sudah memberikan alasan batalnya pernikahan tersebut.
Kalian Ocktaranny mengaku belum mengantongi restu dari ayahnya dan menyebabkan dokumen pernikahan belum lengkap.
Namun, beberapa hari kemarin sempat dihebohkan foto Vicky dan Celine Evangelista makan berdua.
Hal itu menjadi perbincangan banyak warganet bahkan digosipkan batal pernikahannya karena Vicky dekat dengan Celine.