Find Us On Social Media :

Penuhi Gizi Harian Keluarga Hanya Bermodal Resep Nasi Goreng, Bisakah?

By Fathia Yasmine, Kamis, 4 Maret 2021 | 18:48 WIB

Nasi goreng

Grid.id – Siapa yang tidak kenal hidangan nasi goreng? Sudah bukan rahasia lagi bahwa nasi goreng merupakan hidangan khas Indonesia yang sederhana tetapi kenikmatannya enggak perlu diperdebatkan lagi.

Dengan bermodalkan bumbu-bumbu sederhana kamu sudah bisa membuat nasi goreng yang disukai anggota keluargamu. Kesederhanaan nasi goreng membuat banyak ibu menjadikannya hidangan andalan sehari-hari selama seluruh keluarga beraktivitas di rumah.

Ketika kehilangan ide hidangan untuk sarapan atau makan malam dan melihat sisa nasi di meja, nasi goreng selalu menjadi menu pilihan. 

Meski nasi goreng tergolong mudah untuk dibuat dan bisa dijadikan menu andalan sehari-hari, pemilihan bahan-bahan pelengkapnya juga perlu diperhatikan, lho. Walaupun nasi goreng tanpa lauk sudah mengenyangkan, kandungan nutrisinya masih kurang untuk memenuhi asupan nutrisi sehari-hari.

Baca Juga: Dikabarkan Mengetahui Kisah Perselingkuhan Ayus Sabyan dan Nissa Sabyan, Iis Dahlia: Itu Berita Bohong

Artikel berjudul Healthy Eating Plate dari laman Harvard T.H Chan School of Public Health menyebut, orang dewasa sebenarnya hanya perlu mengonsumsi seperempat piring makan, sama seperti porsi sumber protein seperti telur dan daging. Sementara, sayuran dan buah sebaiknya dikonsumsi dengan porsi setengah piring makan untuk memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral.

Anak-anak sebaiknya juga tidak hanya mengonsumsi nasi dengan lauk daging atau telur yang biasanya jadi isian nasi goreng. Untuk memenuhi kebutuhan harian, sayuran, buah, serta olahan kacang-kacangan direkomendasikan untuk diperbanyak.

Sumber ini juga menyebut, melalui pola konsumsi yang pas dan asupan nutrisi yang seimbang, orang dewasa maupun anak-anak bisa memiliki sistem imun tubuh yang baik dan tidak mudah terserang berbagai penyakit.

Nah, supaya nasi goreng yang kamu buat untuk keluarga lebih berisi dan kaya nutrisi, tambahkan berbagai sayuran yang baik untuk kesehatan. Tidak perlu bingung seperti apa jadinya nasi goreng yang kamu masak. Ikuti resep nasi goreng dari Sajiku dan Dapur Umami yang bisa dicoba di rumah berikut.

 Baca Juga: Bertahta Sebagai Nyonya Wali Kota Surakarta, Intip Cantiknya Selvi Ananda Saat Hadiri Rapat Perdana dalam Balutan Kebaya Biru nan Anggun

Nasi Goreng Sayur Kaya Serat  (30 menit pengerjaan untuk dua porsi)

Bahan:

400 gram (gr) nasi putih

2 butir telur

2 buah telur mata sapi

60 gr wortel

60 gr jagung pipil

60 gr buncis

4 sendok makan (sdm) minyak goreng

1 bungkus Sajiku Nasi Goreng Rasa Ayam (20 gr)

Cara memasak:

  1. Siapakan nasi, jagung pipil, wortel, dan buncis, kemudian potong kecil- kecil dan siapkan 2 butir telur untuk telur orak arik.
  2. Panaskan 1 sdm minyak di dalam wajan dengan api sedang. Masukkan 2 butir telur yang dikocok lepas dan masak telur menjadi orak-arik. Angkat dan sisihkan.
  3. Dengan wajan yang sama, panaskan 2 sdm minyak dengan api sedang. Masukan wortel dan tumis selama 1 menit. Tambahkan jagung, aduk dan tumis selama 1 menit. Masukan buncis dan nasi.
  4. Tambahkan Sajiku Nasi Goreng Rasa Ayam. Aduk rata dan masak sambil terus diaduk hingga sayuran matang dan bumbu tercampur rata. Nasi siap disajikan.

Nasi Goreng Tauge Kaya Zat Besi (30 menit pengerjaan untuk dua porsi)

Bahan:

400 gr nasi putih

100 gr tauge

50 gr sawi hijau

150 gr tempe

20 gr cabai merah

50 gr rebon goreng

40 gr daun bawang

4 sdm minyak goreng

1 bungkus Sajiku  Nasi Goreng Rasa Ayam (20 gr)

Cara memasak

  1. Siapkan nasi, daun bawang, tauge, minyak, cabai iris, sawi yang sudah dipotong kecil kecil. Siapkan juga rebon dan tempe iris yang sudah digoreng.
  2. Panaskan minyak goreng dengan api sedang, dan tumis sayur yang sudah disiapkan sampai sedikit layu, kemudian masukan rebon dan tempe.
  3. Tuang nasi putih ke dalam panci bersama sayuran yang sudah dimasak.
  4. Taburkan Sajiku Nasi Goreng Rasa Ayam. Aduk rata semua bahan, masak hingga sayuran matang dan bumbu tercampur rata.

Nasi Goreng Hijau Berkalsium  (30 menit pengerjaan untuk dua porsi)

Bahan:

400 gr nasi putih

60 gr bayam

50 gr kacang panjang

50 gr ikan teri jengki goreng

4 sdm minyak goreng

1 bungkus Sajiku Nasi Goreng Rasa Ayam (20 gr)

Toping:

50 gr Brokoli

2 butir Telur

Cara memasak

  1. Siapkan nasi, kacang panjang, bayam, dan brokoli yang sudah dipotong kecil-kecil, ikan teri goreng dan telur.
  2. Panaskan minyak dalam wajan dengan api sedang. Masukkan kacang panjang dan bayam. Aduk dan masak hingga sedikit layu. Tambahkan teri goreng.
  3. Masukkan nasi putih ke dalam panci bersama bahan lainnya yang sudah dimasak.
  4. Taburkan Sajiku Nasi Goreng Rasa Ayam. Aduk rata semua bahan dan masak hingga sayuran matang dan bumbu tercampur rata.

Melalui kreasi resep ini, kamu tidak hanya menyajikan masakan nasi goreng yang lezat, tapi juga melengkapi asupan nutrisi yang dibutuhkan seluruh anggota keluarga. Untuk melengkapi resep ini, kamu juga bisa menambahkan hidangan pendamping seperti bakwan sayur dan sup makaroni dengan bantuan  Tepung Bumbu Sajiku.

Selain itu, kamu  juga bisa berkreasi dengan memodifikasi resep ini (recook) dan berkesempatan memenangkan hadiah Rp 25 juta dari Sajiku dan Dapur Umami. Kompetisi ini dibuka mulai dari 8 Maret hingga 28 Maret 2021.

Baca Juga: BERITA TERPOPULER: Arya Saloka Diramal Bakal Jatuh Sakit Hingga Skandal Wulan Guritno Terungkap Sebelum Gugat Cerai Adilla Dimitri

Untuk informasi lebih lanjut mengenai kompetisi recook Nasi Goreng Sajiku, ibu dapat mengunjungi laman Dapur Umami atau Instagram Dapur Umami.

Ikuti terus Dapur Umami untuk mendapatkan berbagai resep masakan yang kaya gizi, praktis, dan mudah dilakukan dari rumah. Selamat berkreasi! 

#GerakanNasiGorengSehat #NasiGorengSajiku