Laporan Wartawan Grid.ID, Nisrina Khoirunnisa
Grid.ID - Julukan Sultan Andara memang pantas diberikan untuk Raffi Ahmad.
Bagaimana tidak? Pamornya yang terus mentereng membuat nama Raffi Ahmad tak pernah hilang dari dunia hiburan.
Apalagi sejak menikah dengan Nagita Slavina, kehidupan Raffi Ahmad terus menjadi sorotan.
Pasalnya, Raffi Ahmad yang sudah kaya raya, menikahi Nagita Slavina dengan latar belakang keluarganya yang tak kalah hebat.
Bahkan, saat sosok Raffi Ahmad kerap diterpa gosip miring, Nagita Slavina tetap setia menjadi pendamping hidup Sultan Andara itu.
Itulah mengapa pasangan ini kerap menjadi kiblat para netizen terkait gaya hidup dan keromantisannya.
Namun, yang membuat publik semakin mengacungi jempol untuk Raffi Ahmad, ternyata suami Nagita Slavina itu memiliki darah Pakistan.
Diberitakan Grid.ID sebelumnya, Raffi Ahmad mengatakan bahwa kakeknya adalah orang Pakistan.
Kakek Raffi Ahmad menjadi pedagang dan penyebar agama di Indonesia.
Hanya bertutur kata tentang kakeknya, kali ini Raffi Ahmad membagi potret kakeknya di Instagram.
Dalam unggahannya, terlihat foto jadul seorang lelaki tampan.
Aksen mukanya terlihat seperti orang-orang Timor Tengah.
Baca Juga: Nagita Slavina Ungkap Kebiasaan Sleepwalking Rafathar, Apa Penyebab Sleepwalking pada Anak?
Ternyata foto itu adalah kakek Raffi Ahmad yang pernah disebutnya dari Pakistan.
"Kakek Malik Aziz Ahmad Khan," ujar Raffi lewat Instagram-nya.
Dari foto kakeknya yang tampan, tak heran jika Raffi Ahmad bisa memiliki paras rupawan juga.
Netizen yang melihat foto itu ikut mengakui bahwa Raffi Ahmad sudah memiliki bibit unggul dari kakeknya.
"Pantesan dah ganteng dari sononya," ucap @akmllsptnaa_.
"Memang bibit unggul dari sononya," imbuh @meiles96.
"Ganteng, pantesan nurun ke anak cucunya," timpal @santi_alsa.
(*)