Find Us On Social Media :

Dapat Obati Rasa Sakit Hati karena Patah Hati, Amankah Paracetamol Digunakan untuk Menyembuhkan Luka Emosional pada Manusia?

By Ragillita Desyaningrum, Kamis, 11 Maret 2021 | 18:21 WIB

Rasa sakit hati secara emosional ternyata bisa diatasi dengan paracetamol. Paracetamol sendiri merupakan obat yang biasa digunakan untuk menurunkan panas dan meredakan nyeri.

Oleh karena itu, seseorang tidak boleh sembarangan mengonsumsi paracetamol untuk mengobati rasa sakit hati secara emosional ini.

Lagipula, masih dibutuhkan penelitian lebih lanjut karena penelitian di atas hanya dilakukan dengan waktu yang singkat dengan sampel yang terbatas.

Baca Juga: Patah Hati Bisa Menyebabkan Trauma loh, Kenali Gejalanya di Sini!

Bisa jadi, peserta yang terlibat dalam penelitian itu kembali merasakan rasa sakit hati secara emosional setelah masa uji coba selesai.

Melansir laman drugs.com via Kompas.com, pengonsumsian paracetamol berlebihan dapat memicu kerusakan pada hati.

Baca Juga: Pil KB hingga Paracetamol, Ternyata Sebagian Obat Punya Efek Samping Bagi Kepribadian Seseorang, Ini yang Dikatakan Para Ahli

Bahkan, pada beberapa kasus, paracetamol dapat menyebabkan reaksi alergi yang parah hingga mengancam nyawa.

Nah, jika seseorang mengalami rasa sakit karena patah hati yang parah dan tidak bisa ditangani oleh diri sendiri, ada baiknya untuk berkonsultasi dengan psikolog untuk mendapatkan penanganan yang tepat ya.

(*)