Find Us On Social Media :

Sering Sakit Kepala Ketika Bercinta? Hati-hati Bisa Jadi Tanda Penyakit Serius Lho!

By Ragillita Desyaningrum, Jumat, 12 Maret 2021 | 18:38 WIB

Beberapa orang mengalami sakit kepala ketika bercinta. Ternyata salah satu penyebabnya adalah hormon adrenalin yang meningkatkan tekanan pada kepala. Namun kondisi ini juga bisa jadi pertanda penyakit serius.

Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum

Grid.ID – Selain menjadi kegiatan yang menyenangkan dengan pasangan, bercinta mempunyai manfaat untuk kesehatan tubuh.

Sebuah penelitian di tahun 2016 menyebutkan bahwa bercinta dapat meningkatkan kesehatan jantung, terutama pada wanita.

Bercinta juga disebut dapat meningkatkan sistem imun, meredakan stress, bahkan mencegah kanker.

Baca Juga: Selain Migrain, Inilah Penyebab Utama Sakit Kepala Saat Bangun Tidur di Pagi Hari

Sayangnya, untuk sebagian orang, bercinta justru bisa menimbulkan efek samping berupa sakit kepala.

Melansir Kompas.com, menurut Michael Reitano, M.D., seorang dokter di Roma, Italia, ada sekitar satu persen orang yang mengalami pusing atau sakit kepala saat berhubungan seksual.

Reitano juga menyebutkan bahwa dari satu persen ini, sekitar tiga perempatnya adalah pria.

Baca Juga: Apa Penyebab Sakit Kepala Saat Bagun Tidur Pagi Hari?

Meski demikian, melansir Healthline, orang yang pernah mengalami migrain juga berisiko untuk mengalami sakit kepala saat bercinta.

Berikut adalah tiga jenis sakit kepala yang bisa terjadi saat bercinta dengan pasangan berdasarkan pemaparan Reitano: