Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID – Meskipun beberapa faktor seperti genetika dapat membuat lebih rentan terhadap penyakit jantung, cara terbaik untuk menghindari masalah ini adalah dengan menjaga kesehatan jantung.
"Gaya hidup sangat penting bagi kesehatan jantung Anda," kata Holly S. Andersen, MD, seorang ahli jantung dan profesor kedokteran klinis di Rumah Sakit Presbyterian New York.
"Jika orang menjaga jantung mereka di usia 20-an, 30-an, dan 40-an, mereka tidak perlu menemui ahli jantung di usia tua kelak," kata Jennifer Haythe, MD, direktur Pusat Kesehatan Kardiovaskular Wanita di Pusat Medis Irving Universitas Columbia.
Baca Juga: Ahli Beberkan Minum Kopi Terlalu Banyak Justru Merusak Jantung loh, Alasannya Bikin Kaget!
Nah, ada beberapa hal yang bisa kita lakukan dalam aktivitas sehari-hari untuk menjaga performa jantung.
Apa saja? Simak rangkuman Grid.ID dari laman Health berikut ini yuk!
1. Olahraga setiap hari
The American Heart Association (AHA) merekomendasikan untuk berolahraga dengan intensitas sedang setidaknya 150 menit dalam seminggu.
Jika masih tidak bisa, kamu dapat berolahraga lebih keras untuk periode waktu yang lebih singkat.
AHA juga menjelaskan bahwa 75 menit seminggu dengan "aktivitas aerobik yang kuat" atau kombinasi olahraga sedang dan intens juga bermanfaat.