1. Pengganti minuman manis
Mereka yang suka minum secangkir teh hangat di malam hari, secara tidak sengaja mengonsumsi banyak gula, yang sulit diproses karena sistem pencernaan melambat saat malam tiba.
Nah, pisang secara alami sudah terasa manis sehingga bisa mengeluarkan gula saat direndam dalam air.
Jika suka teh yang manis, kamu bisa menikmati teh pisang tanpa harus menambahkan gula.
2. Membuat tidur nyenyak
Air rebusan pisang mengandung pelemas otot seperti triptofan, serotonin, dan dopamin, yang membantu mengobati gangguan tidur seperti insomnia.
Triptofan dan asam amino menghasilkan hormon pemicu tidur seperti serotonin dan melatonin.
Baca Juga: Sering Sulit Tidur Akibat Cemas Saat Malam Hari? Coba Ikuti Tips Berikut Ini
Senyawa ini juga membawa relaksasi ke pikiran, serta mengurangi stres dan depresi.
3. Menurunkan berat badan
Karena pisang kaya akan karbohidrat, gula sukrosa, glukosa, dan fruktosa, maka sebagian besar kandungan ini melarut saat pisang diseduh.
Kandungan gula dilepaskan perlahan ke dalam air, sehingga membuat teh cukup manis tanpa membuatnya kelebihan gula yang menjadi penyebab kenaikan berat badan.
Baca Juga: Diet Selalu Gagal Akibat Kalap Makan? Coba Lakukan 6 Trik Ini Agar Makan Sedikit tapi Kenyang