Laporan Wartawan Grid.ID, Menda Clara Florencia
Grid.ID - El Rumi memang sangat peduli dengan jenjang akademis.
Sehingga El Rumi memilih untuk melanjutkan pendidikannya dengan jurusan bisnis di London.
Maia Estianty mengakui, dia adalah sosok di balik pilihan El Rumi saat itu.
Maia memberikan arahan agar El melanjutkan pendidikannya.
Tapi, Maia tidak memaksa dan memberikan kebebasan kepada anak keduanya itu untuk memilih dan menentukan langkahnya.
“Gue arahin ke sana,” kata Maia Estianty di kanal YouTube Armand Maulana.
Bukan tanpa asalan Maia memberikan pengarahan.
Maia yakin anaknya mampu untuk melanjutkan pendidikan.
Sebab, Maia melihat dari kemampuan berpikir atau intelligence quotient (IQ) El Rumi di atas rata-rata.
“Secara IQ dia punya 142, menurut gue dia mampu,” tutup Maia Estianty.
(*)