Kamar mandi selalu becek dan terkesan jorok.
Cahaya alami yang masuk dari pintu pun tak cukup, untuk itu saya hanya mengandalkan bohlam lampu yang menggantung di plafon.
Apakah masalah ini akibat dari pencahayaan yang kurang maksimal?
Solusi
Pertama yang perlu kita ketahui sebelum merancang sebuah ruang adalah di mana dan kondisi apa yang pasti terjadi.
Mudah saja, misalkan teras yang rawan air hujan, pilihlah lantai yang kesat atau bertekstur kasar agar tak licin.
Sama halnya dengan mendesain kamar mandi.
Kita tahu kamar mandi menjadi “rumah” air, yang pasti basah, lembap, dan banyak kuman berkeliaran.