Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Kasus perselingkuhan yang menyeret nama Nissa Sabyan masih menjadi teka teki.
Meski keputusan Ririe Fairus untuk menceraikan Ayus sudah bulat, namun belum ada klarifikasi apapun dari Nissa Sabyan terkait hal tersebut.
Bersama grup Sabyan, Nissa dan Ayus justru muncul bersamaan di dalam sebuah video klip terbarunya berjudul 'Sapu Jagat'.
Video yang berdurasi 4 menit itu, memperlihatkan para personel yang mengenakan pakaian serba hitam dengan ekspresi menangis.
Tentu warganet mengira jika konsep video klip itu menggambarkan permasalahan yang mereka hadapi saat ini.
Masih menjadi trending nomor 1 di Youtube Indonesia, menandakan jika ada banyak pihak yang penasaran dengan kemunculan Nissa setelah sekian lama bersembunyi.
Tak tahu pasti apakah ekspresi itu betul-betul merepresentasikan kondisinya saat ini atau tidak, namun pakar ekspresi, Kirdi pun mencoba membacanya.
Sang pakar menganalisa jika ekspresi Nissa dan Ayus benar-benar terlihat asli dari lubuk hati mereka.
"Apa yang ditampilkan Ayus dan Nissa ini ekspresinya benar-benar ekspresi dari hati banget," ucap Kirdi dikutip dari Youtube Indosiar, Rabu (17/3/2021).