Usai bertemu, Krisdayanti tampak tak ragu mengungkapkan sosok Sarah Menzel di matanya.
Bahkan, Krisdayanti juga memberi pesan untuk Azriel dan Sarah terkait hubungannya.
Hal itu diungkap Krisdayanti dalam kanal YouTube STARPRO Indonesia, yang tayang pada Selasa (16/3/2021).
Krisdayanti melayangkan pujian cantik pada Sarah Menzel.
Ia juga mengaku senang bisa bertemu dengan ibunda Sarah, Luh Gede Herryani.
"Baru ketemu pertama, oh ya pacarnya Azriel namanya Menzel.
Cantik sih ya, saya juga seneng sudah dikenalin sama mamanya," terang KD.
Ibu empat anak ini mengaku tak bisa banyak mengobrol dengan Sarah di acara lamaran.
Meski begitu, KD sempat menggoda Sarah yang kerap menjadi model Azriel.