Laporan Wartawan Grid.ID, Hananda Praditasari
Grid.ID - Usai batal nikah dengan pacar bulenya, Cita Citata tak pernah sepi dari perhatian publik.
Meski begitu, kehidupan Cita Citata masih terus berlanjut dan bangkit dari keterpurukan.
Kini Cita Citata tampak lebih aktif dan kerap wara-wiri sendiri bak Wonder Woman.
Sebagai seorang publik figur, tentu saja Cita sering membagikan berbagai aktivitasnya di media sosial.
Kehebatan dan ketangguhan Cita Citata itu terlihat dari unggahan Insta Story Instagram pribadinya @cita_citata.
Pelantun "Goyang Dumang" itu menunjukkan dirinya sedang mengemudikan mobilnya ketika berangkat kerja.
Tak hanya itu, di tengah kemacetan Cita mendadak teringat dengan sikap mantan drivernya.
Menurut penuturannya, mantan sopir pribadi Cita Citata sempat bermasalah saat bekerja.
"Jaman sekarang nyari driver susah sekali dipercaya. Difikir baik ternyata maling uanglah nggak hafal jalan lah dramanya banyak sekali," kata Cita Citata.
"Jadi susah ya percaya sama orang, padahal banyak yang pengen punya kerja di kondisi seperti ini" imbuh Cita.
"Kunci utama kerja itu ketulusan dan kejujuran ya guys," lanjutnya.
Selama ini sopir yang sudah dianggap seperti keluarga justru bekerja seenaknya dan membuat sang biduan kecewa.
"Yang sudah diberi gaji lebih dan diberikan kepercayaan terus dianggap seperti keluarga tapi bisa melewati batas, menginginkan lebih," ujar Cita Citata.
"Seperti ketidaksopanan ingin memakai barang kita untuk keperluan pribadi. Seperti mobilku bisa mau dipakai untuk pacaran," paparnya.
Terakhir, pedangdut berusia 26 tahun itu mengingatkan akan pentingnya attitude dalan dunia kerja.
"It's nor making any sense (Ini tidak masuk akal), jadi attitude dalam bekerja juga harus dan wajib ada ya," tutup sang biduan.
(*)