Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Beberapa waktu lalu, kostum yang dikenakan Krisdayanti pada saat lamaran Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar sempat menjadi perbincangan hangat.
Pasalnya, ada cerita memilukan dan sedih di balik pembuatan pakaian Krisdayanti untuk acara anak kandungnya tersebut.
Di mana desainer Anne Avantie membeberkan kisah sedih ketika Krisdayanti sambil menangis meminta dibuatkan pakaian H-1 jelang lamaran Aurel Hermansyah.
Rasa lega melingkupi Krisdayanti karena akhirnya Aurel Hermansyah mengundangnya ke acara lamaran yang digelar pada Sabtu, (13/3/2021) lalu.
Pembuatan kostum tersebut pun penuh dengan drama, seperti terjadi kesalahan bahan dan baju hampir tidak bisa dikirimkan.
Cerita itupun membuat kostum Krisdayanti di acara pengajian jelang pernikahan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar, Sabtu (20/3/2021), menjadi sorotan.
Menanggapi hal ini, artis Liza Natalia yang turut hadir di acara pengajian yang digelar Aurel Hermansyah angkat bicara.
Liza Natalia enggan perihal tetek bengek kostum kembali dibahas.
Lantaran tak ada lagi cerita sedih di balik kostum Krisdayanti di acara kali ini dan semua keluarga mengenakan pakaian dengan warna serupa.
"Semua fine, semua warna hijau, kayaknya nggak ada masalah sama kostum, kayak kemarin-kemarin masalah kostum saya rasa nggak perlu yah," ungkap Liza Natalia saat ditemui Grid.ID di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Sabtu (20/3/2021).
Selain itu, wajah dari semua keluarga tampak memancarkan kebahagiaan.
"Hari ini semuanya kompak hijau semua, yang penting semuanya kompak, fresh dan terlihat aura bahagia semuanya," ungkap Liza Natalia.
Terutama Krisdayanti, yang tampak bahagia di rangkaian acara menjelang pernikahan anaknya kali ini.
"Dari Mimi KD juga terlihat bahagia, semualah semua bahagia," tutup Liza Natalia.
(*)