Find Us On Social Media :

Tajir Melintir dari Orok sampai Jadi Pewaris Usaha Peternakan dan Perkebunan Milik Keluarganya, Ammar Zoni Ternyata Sedang Rintis Usaha Baru, Kali Ini Bakal Bikin Tempat Wisata di Sumatera Barat!

By Nisrina Khoirunnisa, Minggu, 21 Maret 2021 | 12:09 WIB

Ammar Zoni

Baca Juga: Ceritakan Suasana Pengajian Jelang Pernikahan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar, Liza Natalia: Mas Anang Nangisnya Sudah dari Siraman

"Dengan harapan dari wisata itu, kita bisa membuat edukasi lah untuk masyarakat sana," tuturnya.

"Yang paling kurang dari Sumatera Barat itu kan tempatnya bagus, tapi edukasi masyarakat tentang wisatanya tuh kurang," tambah Ammar.

Ammar ingin tempat wisata yang dirintisnya itu bisa memberi manfaat lebih untuk pengunjung, terutama anak-anak agar bisa mengenal lebih dekat alam Sumatera Barat.

Baca Juga: Jadi Penasihat Pernikahan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar, Gus Miftah: Ya Syahdu, Ya Romantis

"Ada semua (fasilitasnya), kita kayak pengin bikin hal-hal tourism di sana, terus juga pengin bikin ekosistem bagaimana berkebun, beternak, jadi anak-anak kecil bisa dapat pengetahuan untuk meresapi (alam) langsung," jelasnya.

"Dan kebetulan kami di pinggir danau," lanjut Ammar.

Sejauh ini, progress pembangunan tempat wisata milik Ammar Zoni itu sudah berjalan 40 persen.

Baca Juga: Anaknya Dinikahi Mantan Suami Laudya Cynthia Bella, Ibu Noor Nabila: Semoga Perjalanan Mereka Hingga ke Jannah!

"Sekarang sudah dapet kerjasama dengan pihak Pemda-nya, Alhamdulillah dari PT kami sudah dapet 30 tahun untuk hak guna usaha di sana," ujarnya.

"Progress-nya masih 40 persen sih, tapi tetap berprogress terus," tukas Ammar.

(*)