Grid.ID - Paskah 2021 akan segera tiba.
Dalam rangkaian perayaan Paskah 2021, ada beberapa perayaan seperti Kamis Putih, Jumat Agung dan Sabtu Paskah atau Sabtu Suci.
Lalu, apa makna Jumat Agung yang jatuh pada Paskah 2021 di tanggal 2 April ini?
Jumat Agung merupakan perayaan mengenang peristiwa penyaliban sang Juru Selamat, Yesus Kristus.
Mengutip dari Tribun Jabar, berikut sejarah penyaliban Yesus.
Peristiwa tersebut diperingati dalam ibadah Jumat Agung oleh umat Kristiani di seluruh dunia.
Penyaliban adalah sebuah hukuman mati yang dianggap paling kejam dan memalukan di masanya.