Seolah tak cukup, kini Rieta Amilia kembali membuka bisnis baru di bidang kuliner rumahan dan snack.
Tak ayal, Rieta Amilia memiliki black card alias kartu kredit elit yang hanya dimiliki para milyarder.
Hal ini terungkap gegara ulah sang cucu, Ansara saat menarik sebuah kartu dari dompet miliknya.
Dalam video yang diunggah akun Instagram @tante_rempoong_official pada 20 Juli 2019, terlihat putri dari adik Nagita Slavina yaitu Caca Tengker.
Putri Caca Tengker tersebut terekam mengambil kartu hitam dengan desain terlihat elegan.
Meski memiliki kekayaan melimpah, Rieta Amilia justru memiliki kebahagiaan yang terbilang sangat sederhana.
Pasalnya, bagi Rieta Amilia kebahagiaan yang sesungguhnya adalah saat ia bisa berkumpul bersama anak dan cucu-cucunya.
Hal ini seperti yang diungkapkannya lewat postingan Instagram @rieta_amilia, pada Selasa (23/3/2021).