Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri
Grid.ID - Jelang pernikahan, Aurel Hermansyah akui sedih tak bisa menikmati sajian mahal bersama calon suami, Atta Halilintar.
Untuk urusan makanan, Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar memang memiliki selera lidah yang berbeda.
Tak jarang, Atta Halilintar justru tak dapat menikmati sajian lezat seperti yang dirasakan Aurel Hermansyah.
Satu di antaranya ketika Aurel Hermansyah ingin menikmati omakase, yakni cara menyantap hidangan yang langsung disajikan oleh juru masak.
"Aku sedih deh, kan kayak mau ngajak dia makan yang enak-enak gitu."
"Misalnya omakase atau segala macem," ujar Aurel seperti Grid.ID kutip dari YouTube, belum lama ini.
Alhasil, Atta kerap minta tambahan makanan usai menyantap makanan yang sesuai selera Aurel.
Menurut Aurel, selera calon suaminya itu sudah terkunci dengan rasa masakan khas Nusantara.
"Dia akhirnya bener-bener, 'Abis dari sini kita makannya Padang'. Dia maunya yang bener-bener Indonesia banget," tutur Aurel.
"Misalnya makan di hotel atau di mana, makannya sop buntut. Aku yang kayak (makan) steak segala macem," tambahnya.
Atta tak menampik selera lidahnya tak jauh dari masakan khas kampung halaman, Minangkabau.
"Aku tuh Indo pride dan Padang pride. Jadi bener-bener rendang pride," timpal Atta.
YouTuber 26 tahun ini mengaku tak betah jika disuguhi masakan ala barat alias western yang terkenal mahal.
"Gua gak bisa. Dia kasih makanan yang aneh-aneh, mahal-mahal. Lidahku tuh lidah cincang banget," ujar Atta.
Sebagai putra asli Minang, pemain 'Ashiap Man' ini menyebut lidah orang Padang tak ada tandingannya.
"Padang itu adalah masakan terenak di dunia. Makanya orang Padang itu kalau soal rasa jangan ditanya," pungkas Atta.
(*)