Find Us On Social Media :

Jangan Asal Mengikuti Tren! Coba Perhatikan Hal-hal Berikut Ini Sebelum Mengajukan Kartu Kredit untuk Pertama Kalinya

By Ragillita Desyaningrum, Kamis, 25 Maret 2021 | 17:05 WIB

Sebenarnya sah-sah saja untuk menggunakan kartu kredit, apalagi jika maksudnya untuk berhemat dan memudahkan hidup. Meski demikian, penting untuk mengetahui hal-hal ini sebelum mengajukan kartu kredit pertama kalinya.

Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum

Grid.IDKartu kredit memang telah digunakan sebagai salah satu alternatif pembayaran pengganti uang tunai.

Apalagi, saat ini banyak sekali promo yang ditawarkan oleh marketplace untuk pembelian menggunakan kartu kredit seperti diskon atau cashback.

Bukan hanya itu, kemunculan platform streaming yang hanya memunginkan pembayaran menggunakan kartu kredit juga turut menjadi faktor meningkatknya penggunaan kartu kredit di kalangan anak muda.

Baca Juga: Niat Hati Rogoh Kocek Demi Belikan Cincin Emas Putih 11 Karat untuk Anang Hermansyah, Ashanty Malah Malu Sendiri Gegara Kartu Kreditnya Expired: Nunggu Sampai Besok!

Sebenarnya, tidak ada salahnya menggunakan kartu kredit, terlebih jika hal itu bertujuan untuk berhemat dalam memenuhi kebutuhan transaksi sehari-hari.

Seorang financial planner, Angga Octo Pratama yang dikutip dari TribunJogja.com menekankan bahwa kartu kredit dapat memberi manfaat jika digunakan semestinya dan berimbang dengan kapasitas bayar kita.

Artinya, dana yang kita miliki harus berbanding lurus dengan dana yang dikeluarkan melalui kartu kredit.

Baca Juga: Perhatikan 5 Risiko Ini Sebelum Belanja Pakai Layanan Pay Later, Satu di Antaranya Identitas Diretas