Find Us On Social Media :

Dihujat Netizen Usai Singgung Soal 'Sugar Daddy' di Twitch, Jae DAY6 Unggah Permintaan Maaf dan Putuskan untuk Menghentikan Semua Siaran Langsung Pribadinya

By Rizqy Rhama Zuniar, Jumat, 26 Maret 2021 | 11:30 WIB

Jae DAY6

Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama ZuniarGrid.ID - Nama Jae DAY6 beberapa waktu terkahir menjadi perbincangan hangat di kalangan KNetz.Beberapa waktu lalu Jae DAY6 kedapatan mengeluarkan komentar lelucon yang tak senonoh saat siaran di Twitch hingga menuai kecaman banyak netizen.Pasalnya dalam siarannya tersebut, Jae sempat menyebut seseorang dengan sebutan 'sugar daddy'.

Baca Juga: 2 Idola KPOP Korea-Amerika Ini Giat Mempromosikan Pentingnya Kesehatan Mental"Orang ini, dia adalah sugar daddy-ku," kata Jae dalam siaran Twitch beberapa waktu lalu.Jae bahkan juga mengggunakan avatarnya untuk meniru tindakan seksual dalam game yang dia mainkan tersebut.Ketika beberapa penggemar keberatan akan sikapnya, Jae justru berkomentar bahwa masalah tersebut muncul karena adanya 'perbedaan budaya'.

Baca Juga: Pernah Alami Gangguan Kesehatan Mental, Jae Day6 Ngaku Dulu Sering Menangis dan Sempat Terpikir Bakal MatiTak berselang lama, pada Selasa (23/3/2021), Jae pun menuliskan permintaan maafnya di akun Twitter miliknya @Jae_Day6 dalam bahasa Korea."Aku dengan tulus meminta maaf kepada orang-orang yang tersakiti atas tindakanku, aku akan bekerja lebih keras menunjukkan sisi diriku yang lebih baik," tulis Jae.

Beberapa hari setelah menulis permintaan maaf tersebut, Jay merilis sebuah pernyataan di akun Twitter miliknya.Dikutip dari Soompi.com, pada Kamis (25/3/2021), Jae DAY6 merilis pernyataan panjang di Twitter dalam bahasa Korea dan Inggris yang menyatakan permintaan maafnya atas pernyataan kontroversialnya.

Baca Juga: Jae DAY6 Buka-Bukaan Soal Gangguan Paniknya, Ini Gejala yang Muncul Saat Terkena Serangan PanikSelain itu, Jae juga mengumumkan bahwa dia telah memutuskan untuk menghentikan sema siaran langsung pribadinya."Halo, ini Jae DAY6, pertama-tama saya ingin menyampaikan permintaan maaf sebesar-besarnya kepada semua orang atas komentar tak pantas yang dibuat selama siaran langsung pribadi saya," tulis Jae.Ia kemudian mengungkapkan penyesalannya yang telah mengabaikan nasehat dari orang-orang di sekitarnya dan penggemarnya hingga menyebabkan kontroversi tersebut menjadi masalah serius.

Baca Juga: Gandrungi Lagu 'Selfish', Jae Day6 Jawab Kemungkinan Kolaborasi dengan Stephanie PoetriDalam pernyataannya itu, Jae berjanji untuk belajar dari kesalahannya tersebut dan mencoba yang terbaik guna menjadi lebih dewasa dan tanggung jawab.

Melalui pernyataannya tersebut, Jae juga mengmumkan bahwa dia akan menghentikan semua siaran langsung pribadinya.

"Mulai sekarang saya tidak akan bertindak impulsif, mengingat dampak kata-kata dan tindakan saya, selain itu sebagai anggota DAY6, saya jamin akan memprioritaskan DAY6, penggemar, dan para kolega," tulis Jae."Karena itu, sebagai tindakan tulus, saya akan mengehentikan semua siaran langsung pribadi saya termasuk Twitch," lanjutnya.

Baca Juga: Kerap Saling Beri Dukungan, Stephanie Poetri Kini Berharap Bisa Rilis Single Kolaborasi Bareng Jae Day6Jae kemudian kembali meminta maaf karena sudah menyakiti banyak orang yang telah mengkhawatirkannya.Ia juga mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada anggota DAY6 dan penggemar yang dengan sabar mendukungnya.Di akhir tulisan peryataannya itu, Jae meyakinkan kepada semua orang bahwa ia tidak akan mengulangi kesahalannya tersebut dan berusaha menjadi orang yang lebih baik dan bisa dibanggakan.

(*)