Find Us On Social Media :

Feby Febiola Ingatkan Netizen untuk Tidak Menyantap Makanan yang Dibakar, Ternyata Bahayanya Bisa Sampai Memicu Kanker!

By Ragillita Desyaningrum, Jumat, 26 Maret 2021 | 16:18 WIB

Dengan menjalani perawatan medis seperti kemoterapi dan operasi, Feby Febiola berhasil sembuh dari kanker ovariumnya. Ia pun mengingatkan untuk tidak mengonsumsi makanan yang dibakar.

 

Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum

Grid.IDFeby Febiola telah dinyatakan bebas dari kanker ovarium sejak November 2020 setelah menjalankan kemoterapi dan operasi.

Selain mendapatkan perawatan medis, istri Franky Sihombing ini juga menerapkan pola hidup sehat dengan memerhatikan makanan yang dikonsumsinya.

Diceritakan oleh aktris berusia 42 tahun ini bahwa ia menghindari makanan yang dibakar, makanan dengan bahan pengawet serta mengurangi konsumsi gula.

Baca Juga: Bicarakan Endorsement, Feby Febiola Keukeuh Tolak Produk Pelangsing Badan dan Beberkan Bahayanya: Diare Hingga Ketergantungan!

“Aku makan biasa aja, asal jangan yang bakar-bakaran dan pengawer. Kurangin gula juga ya,” tulis Feby yang dikutip dari Instagram Story @febyfebiola_ pada Kamis (25/3/2021).

Makanan yang dibakar memang dapat memberikan cita rasa khas yang menggugah selera.

Sebut saja makanan seperti ikan bakar, iga bakar, kambing guling, bebek bakar, ayam bakar atau satai.

Sayangnya, makanan yang disajikan dengan proses pembakaran ternyata dinilai tidak baik apabila dikonsumsi berlebihan.

Baca Juga: Usai Dinyatakan Sembuh dari Kanker, Feby Febiola Terlihat Memasak Kacang Hijau, Ternyata Salah Satu Manfaatnya Dapat Menurunkan Risiko Kanker!

Simak bahaya dan risiko mengonsumsi makanan yang dibakar berdasarkan informasi dari Kompas.com berikut ini.