Find Us On Social Media :

Marshanda Biasa Membacakan Buku Cerita untuk Putrinya Sebelum Tidur, Apa sih Manfaatnya?

By Ragillita Desyaningrum, Minggu, 28 Maret 2021 | 18:34 WIB

Marshanda dan putrinya, Sienna, selalu menyempatkan untuk membaca buku cerita bersama sebelum tidur.

Kemampuan inilah yang akan sangat berguna ketika anak tumbuh besar.

Baca Juga: Lewat Membaca Buku, Dian Sastro Melatih Kemampuan Imajinasi Visual

Mengembangkan imajinasi dan kreativitas

Umumnya, buku cerita atau dongeng menceritakan berbagai jenis cerita fantasi yang dapat mengembangkan imajinasi dan kreativitas anak.

Dengan membacakan buku cerita, anak akan terbuka pikirannya dan mendorongnya untuk berpikir kreatif.

Orangtua pun bisa membantu anak mengasah imajinasi dan kreativitasnya dengan lebih ekspresif dalam membacakan buku cerita.

Baca Juga: Ternyata, Ini Dia 6 Manfaat Luar Biasa Membaca Buku di Masa Pandemi

Membangun hubungan erat orangtua dan anak.

Membacakan buku cerita merupakan proses komunikasi interaktif antara orangtua dan anak yang dapat memperetat jalinan emosional.

Anak akan merasa disayangi dan dicintai orangtuanya dengan kegiatan ini sedangkan orangtua juga akan bahagia apabila anak merasa dekat dengan orangtuanya. (*)