"Berarti sampai tanggal 2, guys, Kakak akan mutih. Jadi dia akan makan semuanya serba putih. Yang di luar putih, dia nggak akan makan," ucap Anang Hermansyah.
Aurel juga meminta doa kepada netizen agar puasa mutihnya kali ini berjalan lancar.
Sang ayah pun memberikan semangat agar putri tercintanya ini bisa menjalankan puasa mutih dengan lancar.
"Bismillah. Semangat," kata Anang.
Aurel pun berniat menjalankan puasa mutih selama satu minggu. Terhitung sejak 27 Maret hingga 2 April 2021.
Sebagaimana diketahui, Aurel Hermansyah telah melangsungkan lamaran dan kemudian dilanjutkan acara prosesi siraman.
Baru kemudian pernikahan akan dilaksanakan pada 3 April mendatang.
Semua rangkaian acara dari lamaran hingga akad akan disiarkan secara live di stasiun televisi.
(*)