Find Us On Social Media :

Ternyata Inilah Alasan Mengapa Krisdayanti Tak Menyetujui Pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Digelar di GBK

By Corry Wenas Samosir, Selasa, 30 Maret 2021 | 14:28 WIB

Krisdayanti dan Aurel Hermansyah

Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir

Grid.ID - Krisdayanti ternyata tidak menyetujui Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar menikah di Stadion Gelora Bung Karno (GBK).

Hal itu Krisdayanti ungkapkan dalam kanal Youtube Dede Yusuf yang diunggah baru-baru ini.

"Ya kalau saya pasti kalau sebagai anggota dewan, pasti enggak izinkan." ujar Krisdayanti dikutip Grid.ID, Selasa (30/3/2021).

Baca Juga: Tingkah Tak Biasa Celine Evangelista Saat Kenakan Cincin Kawin Bikin Vicky Prasetyo Heran, Istri Stefan William Bantah Soal Perceraian: Gue Males Nangis Nih, Udah Lah..

Menurut Krisdayanti, menggelar pesta di tempat yang luas justru akan mengundang keramaian dan memincu penyebaran virus covid-19.

"Karena apa? Enggak mungkin kita bisa menjaga animo orang untuk tidak hadir. Covidnya malah nyebar" sambungnya.

Apalagi menggelar pesta pernikahan di GBK, menurut Krisdayanti tentu protokol kesehatannya akan tidak mudah.

"Jadi gimana mau prokes kan. Saya aja kemari nyanyi di acara prokes. Satgasnya itu sampe bawa pentungan buat pentungin ibu-ibu yang mau lari ke atas panggung, gak bisa di tahan kan," ujarnya lagi.

Maka dari itu, Krisdayanti tidak merekomendasikan pernikahan putrinya digelar di GBK.

Akan tetapi Krisdayanti merestui pernikahan Aurel dan Atta Halilintar.

Ia juga mendoakan agar acara pernikahan mereka berjalan dengan lancar.

"Saya mencintai anak-anak saya tanpa syarat. Pastinya selalu memberikan doa terbaik untuk mereka," ucap Krisdayanti.

Baca Juga: Semringah Berhasil Lalui Pahit Manisnya Hidup dengan Duda 3 Anak Selama 10 Tahun Terakhir, Adelia Wilhelmina Tak Henti Banjiri Suaminya dengan Ucapan Terima Kasih

Sebagaimana diketahui Aurel Hermansyah telah melangsungkan lamaran dan kemudian dilanjutkan acara prosesi siraman.

Baru kemudian pernikahan akan dilaksanakan pada 3 April mendatang.

Semua rangkaian acara dari lamaran hingga akad akan disiarkan secara live di stasiun TV.

(*)