Find Us On Social Media :

Kenang Momen Paling Memilukan dari Berbagai Proses dan Usahanya Mendapatkan Momongan, Irwansyah Sendu di Pelukan Zaskia Sungkar: Nggak Suka Lihat Dia Kesakitan

By Novia, Rabu, 31 Maret 2021 | 20:32 WIB

Irwansyah Sendu di Pelukan Zaskia Sungkar

Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri A

Grid.ID - Setelah menanti 10 tahun lamanya, pasangan Zaskia Sungkar dan Irwansyah akhirnya diselimuti kabar bahagia.

Pasalnya, pada Selasa (30/3/2021) malam, anak pertama Zaskia dan Irwansyah akhirnya terlahir dengan sehat dan selamat.

Sebelum melakukan persalinan di RSIA Bunda Menteng, Jakarta Pusat, Irwansyah justru terkenang berbagai kejadian pilu yang pernah dialami bersama Zaskia Sungkar.

Seperti yang kita ketahui, perjalanan yang ditempuh Irwansyah dan Zaskia Sungkar untuk memiliki buah hati memang tidak mudah.

Baca Juga: Sang Sahabat Melahirkan Anak Pertamanya, Laudya Cynthia Bella Ungkap Rasa Bahagia hingga Ucapkan Selamat untuk Zaskia Sungkar dan Irwansyah

Selain menghabiskan banyak biaya, Zaskia Sungkar dan Irwansyah juga harus menyiapkan mental untuk menghadapi berbagai ujian.

Sekalipun telah melakukan proses bayi tabung, nyatanya proses yang mereka lalui masih cukup terjal dan memilukan.

Beberapa kali gagal, Zaskia Sungkar juga pernah didiagnosa memiliki polip di rahim yang membuatnya mustahil untuk hamil.

Akibat hal tersebut, Zaskia Sungkar mau tak mau harus melakukan operasi demi memperlancar proses OPU (Ovarium Pick Up) dan membuang polip di rahimnya.

Baca Juga: Bak Jadi Pelipur Lara Laudya Cynthia Bella yang Ditinggal Nikah Mantan Suaminya, Bayi Zaskia Sungkar dan Irwansyah Langsung Tidur Nyenyak di Gendongan sang Aktris, Intip Potretnya !

Ya, setelah menjalani operasi, perjuangan Zaskia dan Irwansyah untuk mendapat momongan masih tetap berat.

"Salah satunya aku harus operasi berkali-kali. Proses bayi tabung aku lama banget panjang," ujar Zaskia Sungkar dikutip Kompas.com.

Kini, di saat kabar bahagia itu datang, nyatanya perjalanan panjang dan pelik tersebut tak bisa dilupakan Irwansyah dan Zaskia Sungkar begitu saja.

Menjadi pembelajaran sekaligus kenangan pahit, baru-baru ini Irwansyah kembali bernostalgia dengan perjalanan panjangnya itu.

Baca Juga: Langsung Bagikan Aktivitas dan Tingkah Gemas Putra Pertamanya, Zaskia Sungkar Tak Henti Dibuat Takjub: Masya Allah, Tabarakallah!

Dikutip Grid.ID dari tayangan Youtube The Sungkar Family pada Rabu (31/3/2021), saat Zaskia Sungkar yang membeberkan ruang istirahat penunggu pasien, Irwansyah mengingat kejadian yang cukup memilukan.

"Aku suka di RSIA itu kayak gini ada kamar buat yang nungguin, jadi nggakkasian duduk cuma di sofa doang," ujar Zaskia.

Terkenang Zaskia Sungkar yang pernah terbaring tak berdaya di ruangan tersebut gegara menjalani operasi proses, Irwansyah langsung bernostalgia dengan kenangan lamanya.

"Tapi tetep pas waktu kamu dioperasi, aku tidur dimana?" tanya Irwansyah pada Zaskia.

Baca Juga: Bandingkan Wajah Cantik Zaskia Sungkar yang Masih Sempat Berdandan Jelang Persalinan, Shireen Sungkar: Ya Allah, Dulu Gue Gak Ada Bentukannya..

Mendengar pertanyaan tersebut, Zaskia Sungkar langsung mengakui bahwa suaminya begitu siaga menemaninya dalam segala kondisi.

Langsung mencium tangan suaminya, Zaskia tak memungkiri bila Irwansyah begitu mempedulikan dirinya dan calon anaknya.

"Karena ini berjarak (kamar bersalin dan kamar penunggu pasien) jadi kita gak bisa. Kita harus selalu bersama," sebut Zaskia.

"Udah gitu dia (Zaskia) kalo sakit manja banget Masya Allah," celetuk Irwansyah.

Baca Juga: Jadi Saksi Zaskia Sungkar Melahirkan, Dokter yang Membantu Persalinan Ungkap Hatinya Bergetar Ketika Dengar Irwansyah Kumandangkan Adzan: Lahirnya Sang Malaikat Kecil yang Lama Sekali Ditunggu

"Tapi emang kamu bisa pisah ama aku. Orang aku gak nyuruh kamu tapi kamu pindah sendiri, 'nggak aku di sini aja katanya gitu'," sahut Zaskia.

Mengenang momen paling memilukan yang pernah dijalani Zaskia Sungkar, Irwansyah tampak haru di dekap sang istri.

"Nggak suka lihat dia kesakitan," imbuh Irwansyah.

Ya, disambut pelukan Zaskia Sungkar, kini berbagai proses menyakitkan itu telah dilalui keduanya dengan baik.

Baca Juga: Tak Hapus Jejak Irwansyah yang Dulu 4 Tahun Jadi Kekasihnya, Acha Septriasa Kepergok Kirim Ucapan Manis Buat sang Mantan dan Zaskia Sungkar yang Baru Saja Dikaruniai Anak Pertama

Seperti yang kita ketahui, buah hati pertama Zaskia Sungkar dan Irwansyah yang telah ditunggu selama 10 tahun akhirnya berhasil lahir dengan sehat dan selamat.

Dilahirkan secara caesar, bayi bernama Ukkasya Muhammad Syahki telah lahir pada Selasa (30/3/2021) malam.

 

(*)