Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri
Grid.ID - Presenter Melaney Ricardo bantah masalah rumah tangganya dengan Tyson Lynch akibat faktor ekonomi.
Bantahan tersebut diucapkan Melaney Ricardo saat live Kopi Viral Trans TV, Kamis (1/4/2021).
"Orang kadang-kadang menanyakan apakah masalah ekonomi, nggak sama sekali," tandas Melaney Ricardo seperti Grid.ID kutip.
Presenter berdarah Batak itu mengaku permasalahan rumah tangga yang muncul akibat kesalahannya sebagai seorang istri.
Rupanya selama 10 tahun menikah, Melaney masih memiliki pekerjaan rumah untuk lebih patuh terhadap Tyson sebagai suaminya.
"Anggap aja saya yang salah. Peer aku tuh patuh sama dia," ucap Melaney lagi.
Diakui Melaney, ia kerap kelelahan lantaran terlalu ambisius dalam menjalankan karier di dunia hiburan.
"Kan aku tuh berjuang setengah mati demi karier aku. Ya mungkin kadang-kadang aku capek," ucapnya.