Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Pernikahan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar tinggal menghitung jam saja.
Berbagai macam persiapan terpantau telah diselesaikan dengan baik oleh pihak Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.
Bahkan Aurel Hermansyah pun sudah terlihat beberapa kali mengunjungi dokter kandungan untuk program anak kembar.
Ya, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah memang bercita-cita untuk memiliki anak kembar.
Baru-baru ini, Aurel ditemani sang bunda kembali lagi ke dokter kandungan, untuk mengonsultasikan hasil pemeriksaannya dengan Atta.
"Bayangin, ini dia mau kejar kebut banget abis kawin langsung pengin punya anak kembar katanya."
"Terserah lah ya mau apa, kita ikutin aja, ini mau ngecek semuanya," jelas Ashanty dikutip dari Youtube The Hermansyah A6, Jumat (2/4/2021).
Sambil menunggu giliran masuk ruangan konsultasi, Ashanty mengaku salut melihat kebiasaan ibu hamil zaman sekarang yang sangat memperhatikan badan.
Ia pun menceritakan, saat dahulu dirinya mengandung Arsy Hermansyah, ternyata tidak terlalu mempedulikan bentuk badan.
Ashanty pun tidak membatasi asupan makanan yang masuk ke tubuhnya.
Hal tersebut dilakukan untuk menghindari stres dan membahagiakan diri sendiri.
"Anak-anak zaman sekarang tuh aku lihat punya anak bener-bener gak minum dan makan yang aneh-aneh."
"Tapi kalau menurut aku, aku dulu makan bebas sih, lebih menyenangkan diri aku sendiri," ungkapnya.
Lantas Ashanty mengingatkan Aurel untuk tidak terlalu takut untuk makan.
Karenanya bisa menimbulkan stres dan tidak bahagia.
"Kalau Kakak juga jaga boleh, tapi jangan sampai 'Wah jangan ini, jangan itu.' Aku paling wanti-wanti, jangan takut gemuk, pokoknya jangan takut gemuk," tandas Ashanty.
Jika program anak kembar tersebut berhasil, tentu akan ada 2 jabang bayi yang harus diperhatikan.
Sehingga Ashanty menegaskan Aurel untuk mengonsumsi makanan apa pun yang ia inginkan, selagi sehat.
"Makan udah yang kamu mau, jangan ditahan-tahan, tapi yang bergizi, jangan lemak-lemak, santen-santen, minyak-minyak," lanjutnya.
(*)