Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID – Jelang pernikahannya dengan Atta Halilintar, Aurel Hermansyah justru mendapat kabar yang kurang mengenakkan.
Kabar ini terkait dengan kondisi kesehatan rahimnya, di mana dokter menyebutkan bahwa Aurel mengidap kista di rahim.
Belum jelas jenis kista yang dimiliki anak dari Anang Hermansyah itu, namun dokter berharap bahwa kista tersebut adalah kista hormonal yang hilang setelah siklus menstruasi selesai.
"Kita harapkan dia kista hormonal. Makanya saya belum kasih obat. Kita mau cek kembali, kalau dia hormonal, kita harapkan ketika kita cek kembali setelah mens dia hilang," ungkap sang dokter yang dikutip dari Grid.ID.
Meskipun tidak membahayakan, dokter mengungkapkan bahwa kista tersebut bisa menjadi penghambat untuk pelepasan sel telur.
Apalagi mengingat bahwa salah satu impian Aurel dan Atta setelah menikah adalah memiliki anak kembar.
“Kistanya mesti kita benahi dulu. Bukan bahaya, dia akan menghambat pelepasan sel telur. Apalagi kalau misalnya mau kembar," ujar sang dokter yang dikutip dari tayangan kanal Youtube The Hermansyah A6.
Melansir Kompas.com, kista adalah kantung berisi cairan yang merupakan hasil pembengkakan jaringan tubuh.
Selama ini, kebanyakan orang hanya mengenal kista di rahim padahal sebenarnya kista bisa muncul di bagian tubuh manapun.