Kamu gak tau kan tentang kesehatan mental seseorang
Km pikir dengan menyerang saya km lebih baik dari saya
No dear km sama Aja bully," ungkap Luna Maya.
Namun ada dua balasan dari Luna Maya yang ditandai oleh Felicia Hutapea dengan lingkaran merah.
Menurutnya, ucapan tersebut tidak pantas dikatakan kepada orang yang memiliki penyakit mental.
"Semua org pernah depresi
Aduh anak kecil banget," tulis Luna Maya.
Sontak, Felicia Hutapea menyarankan pada publik agar tidak menyampaikan ucapan serupa.
"Tolong JANGAN bilang ini ke orang dengan penyakit mental," tandas Felicia Hutapea.
Menanggapi hal tersebut, Hotman bereaksi dengan memamerkan foto lawas beserta prestasi Felicia Hutapea.
Hal itu diketahui dari unggahan Instagram @hotmanparisofficial, yang dibagikan pada Jumat (2/3/2021).
Dalam postingan di atas, Hotman memamerkan foto lawas Felicia saat menempuh pendidikan kuliah hukum di universitas ternama di Amerika dan Inggris.
"Ayok tebak: yg mana boru batak( Felicia) di photo ini? Berphoto dgn teman teman kelasnya sebelum ultah ke 17 di Inggris( ayok para wanita agar mandiri dan bela hak hakmu)( Felicità belajar hukum di Hardvard Boston USA & Queen Mary Law Scholl London!," tulis Hotman di postingannya.
Bahkan, sang pengacara kondang juga menyebutkan jika kini putri tercintanya telah bekerja di firma hukum papan atas.
"Sekarang bekerja di International Law Firm Mely Darsa / Grup PWC)( knp banyak wartawan dan infoteimen cari Felicia dalam minggu ini??," lanjutnya.
Artikel ini telah tayang di laman TribunStyle dengan judul: Hotman Paris Blak-Blakan Ngaku Pernah Nangis Cuma 2 Kali Saja, Ternyata Ini Penyebabnya
(*)