Find Us On Social Media :

Jangan Dibuang, Kerupuk Alot Bisa Berubah Jadi Renyah Kalau Pakai Trik ini!

By None, Senin, 5 April 2021 | 08:09 WIB

Resep Kerupuk Bawang Seledri, Camilan Renyah Untuk Siang Hari Ini

Grid.ID - Kerupuk bisa menjadi camilan atau dijadikan makanan pelengkap nasi.

Tentunya kamu ingin tekstur kerupuk yang renyah saat digigit.

Tapi ada kalanya saat menggoreng kerupuk sendiri, hasilnya justru cepat alot sehingga kurang enak untuk dinikmati.

Baca Juga: Penyanyi Indonesian Idol Meninggal saat Tidur Siang karena Serangan Jantung, Dengkuran dengan Ciri ini Bisa Jadi Pertanda Penyakit Mematikan ini!

Nah, kalau kamu salah satu pecinta kerupuk coba simak tips berikut ini untuk mengubah kerupuk alot menjadi renyah.

Ternyata tidak sulit, loh!

Cara Buat Kerupuk Alot Jadi Garing Kembali

Baca Juga: Sempat Kisruh soal Harta Warisan Mendiang sang Ibu, Rizky Febian Beri Ketegasan Kepada Teddy Pardiyana : Gue Bakal Kasih Warisan yang Memang Hak Lo, Akan Tetapi Gua Minta Juga Hak-Hak Gua

Kamu pasti sering membuang kerupuk yang alot.

Namun, mulai sekarang jangan lakukan lagi ya!

Cukup lakukan tiga hal mudah ini saja kerupuk di rumah pasti kembali garing.

Baca Juga: Sempat Berseteru Soal Harta Warisan Mendiang Lina Jubaedah, Rizky Febian Gelagapan Saat Ditanya Boy William Tentang Panggilannya ke Teddy Pardiyana

Dilansir dari Gridkid, berikut ini tersedia beberapa trik yang bisa kita lakukan untuk mengembalikan kerenyahan kerupuk, lo.

1. Dijemur

Cara pertama agar kerupuk melempem bisa renyah kembali yaitu dengan menjemurnya.

Menjemur kerupuk merupakan cara yang termudah karena tak membutuhkan alat yang bermacam-macam.

Kita hanya cukup menempatkan kerupuk di dalam wadah lalu jemur.

Baca Juga: Snack Sore Coba Bikin Tahu Goreng Tepung, Masukan Bahan Penting ini Supaya Hasilnya Gurih dan Renyah!

2. Panggang kembali

Selain dijemur, kita juga bisa mengembalikan kerenyahan kerupuk dengan memanggangnya kembali.

Anda bisa memanggang kerupuk yang melempem menggunakan oven atau microwave.

Tak perlu lama-lama, cukup sekitar lima menit saja.

Baca Juga: Waspada Peredaran Tabung Gas Palsu, Perhatikan Tanda-tanda Penting ini Sebelum Membeli!

3. Didinginkan

Cara terakhir untuk membuat kerupuk melempem kembali renya yatu dengan memasukkannya ke dalam kulkas.

Anda cukup memasukkan kerupuk ke dalam wadah berupa toples atau plastik yang bisa ditutup rapat.

Kemudian simpan kerupuk yang melempem tersebut ke dalam lemari pendingin alias kulkas.

Baca Juga: Paskah 2021: Menilik Makna di Balik Telur Hias yang Jadi Simbol Paskah

Tips Menggoreng Kerupuk

Kadang ketika menggoreng kerupuk, kerupuk tidak mekar dengan sempurna.

Sehingga kerupuk menjadi bantet dan tidak sedap untuk dimakan.

Dilansir dari Kompas.com, kerupuk merupakan salah satu jenis camilan yang paling mudah ditemukan.

Baca Juga: Absen di Hari Pernikahan Aurel Hermansyah, Raul Lemos Salahkan Didikan Anang dan Ashanty Jadi Penyebab Hubungannya dengan Anak Sambungnya Renggang

Di toko, kita bisa menemukan kerupuk dalam bentuk siap makan atau kerupuk mentah. Kerupuk mentah ini biasanya harus digoreng sendiri di rumah, misalnya gendar, rengginang, kerupuk udang, dan lain-lainnya.

Meski terlihat mudah, namun menggoreng kerupuk butuh trik tertentu agar teksturnya renyah.

"Yang pasti, Anda harus mengenali dulu jenis kerupuk apa yang akan digoreng," tukas Chef Ragil kepada Kompas Female, saat peluncuran Qtela Kerupuk di Rumah Imam Bonjol, Menteng, Rabu (17/10/2012) lalu.

Biasanya, jenis kerupuk yang harus digoreng sendiri terbuat dari bahan-bahan tradisional seperti kerak nasi, ketan, dan lain-lain.

Baca Juga: Serba Mewah, Ini Daftar Menu Dinner Set di Pesta Pernikahan Atta Halilintar dan Aurel, Ada Salmon Dalam Stoples sampai Jamur Harga Fantastis!

Untuk itu, sebaiknya kerupuk mentah ini dijemur terlebih dulu sebelum digoreng. Gunanya agar tidak ada sisa-sisa air atau bahan pembuatnya yang mengandung air tertinggal di sana.

Selain itu, menjemur kerupuk juga bisa membuat kerupuk jadi lebih "mekar".

Teknik menggoreng juga jadi kunci utama untuk membuat kerupuk menjadi lebih renyah.

Ragil menyarankan untuk menggoreng kerupuk dua kali.

Baca Juga: Mi Terlanjur Jadi Makanan Favorit Ussy Sulistiawaty Meskipun Sedang Diet, Simak 4 Cara Mengolah Mi Instan Agar Lebih Sehat dan Aman, Gampang Kok!

Awalnya, goreng kerupuk dengan minyak dingin (panasnya rendah) sampai setengah mengembang.

Proses menggoreng dengan minyak dingin ini bertujuan agar kerupuk tidak kaget saat digoreng dan menjadi bantat.

Setelah setengah mengembang, kerupuk digoreng kembali dalam minyak yang cukup panas sampai benar-benar mengembang.

(*)

Artikel ini telah tayang di Nova.id dengan judul, Gampang Banget, Begini Cara Membuat Kerupuk Melempem Jadi Renyah