Grid.ID - Penampilan Aurel Hermansyah selama prosesi acara menjelang pernikahan, akad nikah hingga resepsi memang tak pernah luput dari perhatian publik.
Mulai dari gaya busana, makeup hingga tampilan rambut Aurel Hermansyah yang kini telah resmi menjadi istri Atta Halilintar itu juga selalu saja menjadi sorotan.
Nah, tak terkecuali gaya rambut Aurel Hermansyah di acara akad nikah.
Menurut pantauan Grid.ID, putri Krisdayanti dan Anang Hermansyah itu terlihat tampil dengan gaya rambut sanggul modern yang diberi sentuhan tradisional.
Tampilan sanggulnya itu pun langsung menjadi sorotan netizen hingga menuai kritikan karena dinilai kurang pas.
Lihat yuk seperti apa tampilannya!
"Tatanan rambut kakak lolly @aurelie.hermansyah
Tatanan rambut didalam sebuah acara wajib menyesuaikan momennya
Untuk menentukan tatanan rambutnya harus seperti apa biasanya yg paling mudah adalah dg menunjukkan busana apa yg sedang digunakan serta tema apa yg diinginkan
Di pernikahan sang princess diary @aurelie.hermansyah temanya adalah modern dg sentuhan tradisional jawaLalu sang designer pun merancang busana nya dg perpaduan kebaya simple dg kain jawa dan disiapkanlah sebuah crown yg dipadukan dg cunduk mentul mungil bersusun
Baca Juga: Hari Pertama Menikah, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Saling Lempar Kalimat-kalimat Manis
Akhirnya saya buatkan sanggul modern dg menginspirasikan sanggul bokor jawa, awalnya sang pengantin ingin sanggul simple kecil tapi mengingat ada cunduk mentul yg disematkan maka saya sarankan menggunakan bentuk yg sedikit besar dibawah sbg penyanggah si asesoris tadi
Terlihat simple dan elegan karena bagian depan tidak saya buat sasak dg mengisi pangkal namun lebih flat dan belah tengah mirip gadis² tempo doeloe
Maka sanggul ini pun tercipta dg nama sanggul Lolly," tulis keterangan foto yang diunggah akun Instagram sang hairdresser @hairstylist_arrusa.
Seperti yang terlihat Aurel Hermansyah tampak begitu memesona dalam balutan kebaya kutu baru berwarna putih, rancangan desainer Vera Kebaya.
Ia tampil dengan gaya rambut sleek pada bagian depan, yang dipadukan dengan gaya sanggulan besar di bagian belakang.
Pemakaian mahkota digabungkan dengan cunduk mentul berjumlah tujuh, membuat penampilannya semakin menawan.
Namunh rupanya tampilan sanggul dan perhiasan rambut yang ia kenkana menuai kritikan dari beberapa netizen di media soisal.
Selain karena bentuk sanggulnya, penggunaan cunduk mentul dan mahkota tanpa melati juga menuai kritikan.
yeyen_djamaris "Kurang pas...sanggul modiv nya."
ndyrias "Kenapa pakai kembang goyang ? Cantik pakai mahkota aja sepertinya ."
putrihidayat7 "Kog g diksh bungaa ??."
wo.nartipengantin "Lebih camtik lg kalo ditambah melati asli jadi berkesan sakral spt kebiasaan pengantin Indonesia."
priskawindayani "Pake melati seperrinya tambah manis..khas pengantin...."
Gimana nih kalau menurut kalian?
(*)